Ratu Kecantikan Rusia Dihujat Setelah Foto Aslinya Viral, Sosoknya Ternyata..
Kemenangan seorang ratu kecantikan Rusia jadi sorotan netizen karena penampilannya. Terlihat menawan dalam foto-fotonya saat terpilih jadi Mrs Russia, potret lain memperlihatkan wujudnya yang berbeda. Wanita bernama Natalya Oskar tersebut dinilai tidak secantik di media sosial. Hal itu semakin bikin heboh karena dikaitkan dengan latar belakangnya sebagai istri 'seseorang'.
Natalya Oskar dari Khabarovsk dimahkotai sebagai Mrs Russia beberapa hari lalu. Sayangnya kemenangannya jadi kontroversi setelah foto-foto yang disebut menunjukkan penampilan 'aslinya' jadi viral. Banyak orang menilai jika foto asli dan foto resmi Natalya tidak mirip. Netizen menilai jika ia memiliki bibir lebih tebal dan wajah lebih pendek dan lebih sesuai usianya. Banyak yang bahkan mempertanyakan mengapa Natyla bisa terpilih jadi pemenang.
Foto Natalya Oskar di Instagram Foto: Instagram Natalya Oskar |
Foto penampilan asli Natalya semakin banyak menuai hujatan setelah identitas wanita 34 tahun itu ikut terungkap. Natlaya dilaporkan merupakan istri dari Roman Bezmaternykh. Pria 45 tahun tersebut merupakan pengusaha yang ternyata mensponsori kontes kecantikan yang diikuti Natalya. Media lokal pun menuding jika sang suami ada kaitannya dengan kemenangan Natlaya sebagai ratu kecantikan Rusia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Publik membahas hasil dari kontes Mrs Russia yang berakhir ambigu. Orang-orang heran bagaimana dengan penampilan itu Natalya bisa menyabet mahkota ratu kecantikan.
"Ternyata suami Natalya adalah Roman Bezmaternykh yang kerajaan bisnisnya terkait penjualan material bangunan. Salah satu firmanya mensponsori kompetisi tersebut," tulis Topor Telegram.
Setelah foto asli dari kemenangannya sebagai Mrs Rusia, postingannya di media sosial juga jadi perbincangan. Netizen menyebut jika banyak dari kontennya sudah sangat diedit. Adapun yang menuduhnya telah melakukan sejumlah prosedur kecantikan. Tapi pihak penyelenggara Mrs Rusia mengatakan jika foto Natalya yang viral terlihat jelek karena sudut pengambilannya.
"Dia terlihat sangat cantik dalam foto-foto resmi kami. Aku terkejut dengan reaksi publik. Itu hanya foto yang jelek diambil dari sudut yang buruk dan rendah. Dia aslinya sangat berbeda. Semua juri melihatnya dan menyukainya," kata penyelenggara, Irina Kirsanova kepada Podyem.
Selain istri dari pengusaha, sumber lain menyebut bahwa Natalya Oskar bernama asli Natalya Khudiakova dan sudah memiliki seorang anak. Ia juga seorang penyanyi yang mengaku hobi olahraga. Mrs Rusia sendiri memang dikhususkan untuk wanita yang sudah berkeluarga atau memiliki anak.
Foto Natalya Oskar di Instagram Foto: Instagram Natalya Oskar |
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Ramalan Zodiak 8 Januari: Taurus Sering Ragu, Gemini Manfaatkan Situasi













































