Influencer yang Dipenjara di Dubai Ungkap Kondisinya, Kepalanya Jadi Pitak
Influencer dan bintang reality show Kaz Crossley menunjukkan penampilannya yang memprihatinkan setelah dia ditangkap dan dipenjara di Dubai. Stres dengan situasi tersebut, Kaz yang kini telah bebas itu rambutnya banyak rontok hingga kepalanya jadi pitak.
Wanita 27 tahun itu ditahan di bandara Abu Dhabi saat transit untuk penerbangan ke Thailand. Ia ditangkap karena dugaan pelanggaran narkoba yang ia lakukan terjadi pada 2020.
Saat itu, Kaz memposting video mengendus bubuk putih yang mencurigakan saat berada di Uni Emirat Arab pada 2020. Dia terlihat memegang lubang hidungnya sambil menghirup bubuk putih di Uni Emirat Arab yang memiliki aturan yang super ketat. Kaz diduga menggunakan kokain saat itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dampak dari penangkapannya tersebut membuat Kaz stres yang berpengaruh pada kondisi rambutnya yang menipis.
"Aku mencoba menutupinya dengan mengubah tatanan rambut di bagian depan menggunakan @kazbands (brand aksesori rambut milik Kaz) tetapi ketika aku mengikat rambutku, itu masih sangat terlihat," ungkapnya di Instagram.
Kaz Crossley Foto: dok. Instagram |
"Aku merasa bahwa kerontokan ini semakin buruk. Aku biasanya bukan orang yang terlalu peduli dengan penampilan, tetapi ini mulai mempengaruhi kepercayaan diriku. Jika ada yang mengalami hal serupa, aku akan sangat menghargai saran kalian," tambahnya.
Sebelumnya, Kaz sempat membuat khawatir karena penangkapannya yang tiba-tiba. Ia sempat menghilang di media sosial beberapa hari.
Setelah penangkapannya, Kaz kemudian muncul dan angkat bicara. Dalam pengakuannya, Kaz mengakui bahwa di 2020 adalah masa gelapnya.
"Pada tahun 2020 aku berada di Dubai. Aku direkam, itu adalah diriku di dalam video itu, tidak ada yang memaksa untuk melakukan itu. Iti adalah waktu dalam hidupku di mana aku sama sekali tidak mencintai diriku sendiri. Dan itu tercermin dari apa yang aku lakukan pada tubuhku," akunya.
(kik/kik)
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Fashion
Cari Celana yang Fit di Kaki? 3 Model Ini Wajib Masuk Wishlist di 2026!
Fashion
Nggak Perlu Waktu Lama, Pilihan Hijab Ini Bikin Sat-set dan Masih Jadi Andalan di 2026!
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan












































