Gaya Rieta Amilia Hadiri Ultah Raffi-Nagita, Dandan Seram Hingga Tak Dikenali
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina baru saja merayakan hari ulang tahunnya yang jatuh pada 17 Februari. Berbagai hadiah dan kejutan ulang tahun pun tampak diterima oleh keduanya.
Melalui akun Instagram, Raffi dan Nagita membagikan momen perayaan ulang tahun mereka. Bersama para karyawannya, Raffi dan Nagita bersama keluarga tampak merayakannya dengan tema Halloween.
Terlihat salah satu ruangan di rumah Raffi dan Nagita didekorasi dengan tema tersebut. Para tamu yang hadir juga berdandan dan mengenakan kostum seram.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Surprise dari Aa & Adek emang paling beda🔥🔥👊 Makasih ya 2R jagoan Papa, Mama," tulis keterangan dalam salah satu unggahan video Raffi-Nagita di Instagram.
Dari sekian banyak yang tampil, tampak ibunda Nagita Slavina, Rieta Amilia juga hadir. Tampil beda, Rieta tampak ikut berdandan seram hingga nyaris tak dikenali.
Ibunda Nagita Slavina itu mengenakan kostum berwarna hitam dan berdandan seperti nenek sihir. Untuk melengkapi penampilannya, Rieta juga mengenakan rambut palsu yang dipenuhi uban. Wajahnya tampak dicorat-coret dengan riasan berwarna merah dan hitam.
Dalam akun Instagram pribadinya Rieta Amilia juga membagikan foto dirinya saat berdandan menjadi seperti nenek sihir untuk menghadiri kejutan ulang tahun Raffi dan Nagita. Melihat hal itu tak sedikit netizen yang baru menyadari jika wanita yang berdandan seperti nenek sihir itu ialah Rieta Amilia.
"ku kira bukan tieta, pas nonton di vlog nya rans🤣 sumpahhh totalitas bgt," komentar salah seorang netizen.
"kirain karyawan rans yang makeup gini ahaha," tambah netizen lain.
"Pas liat volg nya aku brtanya" itu siapa ternyata mama Rita," komentar lainnya.
(vio/vio)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik











































