Kalung Nagita Slavina Kembali Bikin Heboh, Rp 3 Juta Tapi Mirip Mainan
Nama Nagita Slavina pastinya sudah tak asing didengar. Hidup bergelimang harta, tak heran jika Nagita kerap mengenakan barang-barang yang harganya selangit. Walaupun demikian, istri Raffi Ahmad itu tak pernah terlihat memamerkan barang-barang mewahnya.
Beberapa waktu lalu Nagita Slavina kembali mencuri atensi dan sukses bikin heboh usai terlihat mengenakan kalung yang bentuknya seperti mainan namun ternyata berharga jutaan rupiah. Penampilan Nagita Slavina itu kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @fashion_nagitaslavina.
Akun Instagram fashion tersebut kemudian membeberkan harga kalung yang dikenakan oleh Nagita. Terlihat biasa saja dan seperti kalung mainan, siapa sangka jika kalung tersebut harganya mencapai Rp 3 juta.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam unggahan Nagita yang sedang asik menyiapkan mie instan seduh itu tampak mengenakan kemeja lengan pendek berwarna putih. Rambutnya terlihat rapi dan sederhana dengan hanya diikat setengah.
Mempercantik penampilannya, Nagita mengenakan kalung yang terbuat dari mutiara dan beads warna-warni dengan bentuk beragam. Jika diliihat kalung tersebut memang terlihat seperti kalung mainan yang banyak dijual di platform belanja online.
Nagita Slavina Foto: Instagram/@fashion_nagitaslavina |
Rupanya kalung yang dikenakan oleh Nagita sendiri berasal dari merek Eliou. 'Lirio Beaded Pearl Necklace' dibanderol dengan harga sekitar Rp 3 juta. Tak sedikit netizen yang kemudian ikut mengomentari kalung ibu 2 anak tersebut.
"Yaallah dishopee ada yg 25rban 😂, mama gigi kalung gini aja 3jt," komentar salah seorang netizen.
"3jt udah dapat emas bisa d jual lagi kalo butuh," tambah netizen lain.
"Hahaha kmrn pas liat mama gigi pakai cuma blng lucu kaya mainan kalung nya. G tau nya harganya g main main hahaha," komentar lainnya.
Ini bukanlah pertama kalinya Nagita Slavina mengenakan kalung mahal yang bentuknya disebut mirip mainan. Sebelumnya Nagita juga sempat mengenakan kalung warna-warni dari merek mewah Celine yang harganya ditaksir mencapai Rp 13,3 juta.
(vio/vio)
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Perawatan dan Kecantikan
Airbot Aria HyperStyler, Satu Alat, Banyak Gaya Rambut Tanpa Ribet!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026












































