Viral Jadi Kontroversi, Bocah 6 Tahun Punya Perut Sixpack
Kynlee Heiman tidak seperti bocah 6 tahun kebanyakan. Di usia yang masih sangat muda, dia mempunyai postur tubuh bak atlet profesional.
Sosok Kynlee Heiman sempat mencuri perhatian di media sosial karena penampilan fisiknya. Rajin olahraga dan melakukan aktivitas fisik berat, gadis asal Amerika Serikat ini memiliki perut sixpack.
Tidak seperti anak-anak seusianya yang masih asyik bermain, Kynlee menghabiskan sebagian besar waktunya untuk latihan. Setiap harinya dia latihan selama beberapa jam untuk mendapatkan bentuk tubuh 'sempurna'. Mulai dari mengikuti kelas fitnes hingga senam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak hanya itu, Kynlee juga disibukkan dengan berbagai aktivitas aktor dan model. Kehidupan sehari-hari bocah yang tinggal di Kansas, AS, ini berputar dari ruang makeup dan tata rambut, studio pemotretan hingga gym.
Kynlee Heiman. Foto: Instagram/@kynlee_the_great |
Kynlee juga rajin mengikuti berbagai kontes kecantikan khusus anak-anak. Dia pun berhasil menyabet beberapa gelar serta penghargaan.
Dunia modeling juga sudah dijajalnya. Kynlee menggeluti profesi model dengan melenggang di runway sejak usia 3 tahun.
Seperti dikutip dari RTL News, ibu Kynlee, Angel Heiman, mencoba mengeluarkan semua bakat yang dimiliki putrinya semaksimal mungkin. Oleh karena itulah dia mengikutkan Kynlee ke berbagai aktivitas dan kompetisi untuk menyalurkan bakatnya.
Namun tidak semua orang setuju dengan tujuan Angel. Banyak netizen menyebut kalau sang ibu terlalu ambisius untuk karier anaknya. Bahkan ada pula yang menuding dia justru membahayakan keselamatan anaknya sendiri.
Kynlee Heiman. Foto: Instagram/@kynlee_the_great |
"Ini sebenarnya tidak baik untuk tubuh anak kecil," salah satu netizen mengomentari video yang memperlihatkan Kynlee melakukan gerakan senam ekstrem sambil memperlihatkan perut sixpack-nya.
"Oke... senam, model, akting, tidak bisakah kamu membiarkan seorang anak jadi anak yang sebenarnya?Atau kamu akan mengatur hidupnya sampai dia hancur sebelum usianya 13 tahun? Ini konyol," kritik netizen lain.
"Kenapa aku merasa ibunya mencoba mewakilkan hidupnya melalui anak ini?" komentar netizen lagi.
Kynlee Heiman. Foto: Instagram/@kynlee_the_great |
"Saya tidak tahu apakah baik-baik saja membuatnya mengangkat beban dan melakukan hal-hal itu, menurut saya bisa memengaruhi pertumbuhannya, dia masih kecil," tulis netizen mengungkapkan kekhawatirannya.
Komentar pedas para netizen sepertinya tak digubris oleh ibunda Kynlee. Meskipun banyak yang mengritik, tak sedikit pula netizen mendukung agar Kynlee nantinya benar-benar menjadi atlet senam profesional.
(hst/hst)
Pakaian Pria
Investment Piece Under 500K! Rekomendasi Ikat Pinggang Pria yang Bikin Celana Lebih Rapi & Proporsional
Kesehatan
Sering Mobilisasi & Terpapar Polusi? Ini Pilihan Masker Medis yang Nyaman Dipakai Sehari-Hari!
Pakaian Pria
Lebih Suka Pakai Jam Digital? Ini Rekomendasi Jam Digital yang Utamakan Fungsi +Bonus Tampilan Keren
Pakaian Pria
Cari Jam Automatic yang Kepakai Terus? Parlent Gallant Vortex 42MM Bisa Jadi Pilihan!
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Curhat Wendy Red Velvet Makan karena Terpaksa, Bikin Fans Khawatir
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
Viral Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran, Ini Harganya di Tanah Abang
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Ramalan Zodiak 10 Januari: Libra Lebih Teliti, Scorpio Masih Boros














































