Pangeran Harry Sebut Camilla Sosok Berbahaya, Ini Alasannya
Keinginan Charles untuk menikahi Camilla Parker Bowles ternyata sempat mendapat pertentangan dari kedua putranya, William dan Harry. Penolakan tersebut terungkap dalam wawancara terbaru Duke of Sussex' untuk mempromosikan buku autobiografi terbarunya yang berjudul 'Spare'.
Pada 9 April 2005, Charles yang kala itu masih bergelar Pangeran Wales, meresmikan hubungannya dengan Camilla setelah dituduh berselingkuh saat masih berstatus suami Putri Diana.
Foto pernikahan Pangeran Charles dan Camilla Parker Bowles. (Foto: Georges De Keerle/Getty Images) |
Di program '60 Minutes' yang tayang di stasiun TV Amerika Serikat CBS pada Minggu (8/1/2023), Pangeran Harry sempat berbicara soal ibu tirinya yang disebutnya pernah mendapat label 'penjahat' dari media.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia orang ketiga di pernikahan orangtuaku. Dia harus memperbaiki citranya," ungkapnya kepada sang pembawa acara, jurnalis CNN Anderson Cooper.
"Kamu dan kakakmu pernah meminta ayah kalian secara langsung untuk tidak menikahi Camilla?" tanya Anderson.
Camilla Parker Bowles saat menyicip pizza di sela kunjungan ke Amerika Serikat pada November 2005. (AP Photo/Harry Page) |
Harry pun mengiyakannya. "Menurut kami, itu (menikahi Camilla) tidak perlu. Kami berpikir justru itu akan mendatangkan bahaya ketimbang kebaikan," kata suami Meghan Markle itu.
Anderson lalu bertanya tentang pengakuan Harry di buku 'Spare' terkait betapa berbahayanya sang ibu tiri. "Kamu menulis, 'Saya bahkan ingin Camilla bahagia. Mungkin dia tidak terlalu berbahaya jika dia bahagia.' Kenapa dia bisa berbahaya?"
"Karena kebutuhannya untuk memperbaiki citra. Dia punya koneksi dengan media Inggris dan ada kesepakatan di antara kedua belah pihak untuk bertukar informasi," jawab ayah dua anak itu.
Camilla dan Meghan Markle, istri Pangeran Harry, pada 2018. (Foto: AP/Dominic Lipinski) |
Menurutnya, situasi akan semakin buruk saat Camilla secara resmi diakui sebagai Queen Consort di acara penobatan Charles sebagai raja Inggris pada awal Mei mendatang. "Bakal banyak orang yang menjadi korban," ujar Harry yang memutuskan keluar sebagai anggota senior keluarga Kerajaan Inggris pada awal 2020 bersama Meghan.
Pangeran Harry pun merasa dia sebagai salah satu korban Camila sejak lama. Ia menuding Camilla telah memanfaatkan dirinya dan Harry demi mendapat publisitas yang positif di media-media.
Terlepas dari pengakuan Harry yang kontroversial, Kerajaan Inggris disebut akan tetap mengundangnya dan Meghan Markle ke penobatan Raja Charles.
(dtg/dtg)
Hobi dan Mainan
Menariknya Iron Man Mark 39, Action Figure Resmi Marvel yang Mudah Dirakit dan Siap Pajang
Kesehatan
Sering Pegal & Kaku Saat Kerja? Lenovo Massage Gun 8 Kepala Ini Jadi Andalan Kaum Jompo
Kesehatan
Solusi Teeth Whitening Tanpa Ribet ke Klinik! Dengan PUTIH Wireless Whitening Light
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Sudah Bisa Pre-Order! 10 Brand Lokal Rilis Koleksi Baju Lebaran 2026
Ramalan Zodiak 11 Januari: Taurus Rintangan Menghadang, Gemini Terus Maju
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang














































