Model OnlyFans Pekerjakan Influencer Jadi Aspri, Disuruh Beberes Rumah
Bintang TikTok dan model OnlyFans Gracie Hartie sempat viral karena mencari asisten pribadi (aspri) dengan gaji besar kini kembali jadi sorotan. Lowongan kerja tersebut viral karena gajinya per bulannya yang menggiurkan mulai dari Rp 60 juta sampai Rp 80 jutaan sebulan.
Tak heran jika lowongan kerja yang ditawarkan di media sosialnya itu jadi viral. Sejumlah netizen menyebut lamaran kerja yang dibuat Gracie Hartie saat itu adalah gimmick dan mencari sensasi.
Setelah sebulan berlalu, Gracie Hartie memperkenalkan asisten pribadi barunya. Tampaknya, ia ingin membuktikan bahwa iklan lowongan kerja yang ditawarkannya bukan isapan jempol semata.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Asisten pribadinya adalah seorang influencer dan content creator TikTok asal Singapura. Wanita tersebut bernama Eunice Ng atau yang juga dikenal di media sosial dengan nama Mermaid Girl.
Dalam lamaran pekerjaannya, Gracie mengatakan bahwa dia membutuhkan asisten yang bisa menemaninya bepergian ke luar negeri. Asisten pun dituntut punya skill fotografi dan videografi.
Eunice Ng Foto: dok. TikTok |
Namun nyatanya pekerjaan asisten pribadi Gracie lebih dari itu. Eunice mengaku bahwa pekerjaannya juga termasuk bersih-bersih rumah dan mencuci piring.
Eunice mengatakan bahwa dia menikmati dengan pekerjaan barunya sebagai asisten untuk Gracie. "Aku merasa bahwa aku lebih baik melakukan pekerjaan yang aku suka," ucap Eunice, seperti dikutip dari MS News.
Dalam video di TikTok Gracie, dia memperlihatkan bahwa Eunice ditugaskan untuk mengecat dinding di rumahnya. "Training my new PA," tulisan di video Gracie.
(kik/kik)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Alasan Drakor Love Me Menarik Ditonton, Dibintangi Seo Hyun Jin & Chang Ryul
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Sudah Cerai, Kim Kardashian Masih Jadi Fans Sepatu Rancangan Kanye West
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan












































