Suami Sering Pulang Malam Dikira Selingkuh, Istri Syok Saat Tahu Alasannya
Perubahan sikap atau kebiasaan sering kali menjadi tanda suami berselingkuh. Karena itu, seorang wanita mencurigai pasangannya memiliki wanita lain setelah mendapatinya jadi sering pulang malam dan tampak lebih ceria. Ia pun menyewa jasa seorang detektif untuk mencari tahu sosok selingkuhan. Setelah diselidiki, ternyata sang suami menyembunyikan suatu hal yang tidak disangka.
Seorang suami mengunggah curhatan mengenai rumah tangganya yang jadi viral di Twitter. Dalam cuitannya, pria tersebut mengaku jika beberapa bulan ini ia memang sedang berbunga-bunga. Pemilik akun @Miku_miku_panda itu sering meninggalkan rumah di hari libur dan membawa ponsel ke kamar mandi.
Hal-hal itu tentu membuat sang istri jadi curiga. Tanpa mengkonfrontasi terlebih dulu kepada Panda, istri langsung menyewa jasa detektif untuk membuntuti suaminya. Detektif kemudian menemukan pria itu sedang berada di tempat karaoke. Istri pun syok ketika suami terlihat bersama seorang wanita cantik tapi bukan manusia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Suami sedang memakai happi (baju tradisional Jepang) sebelum pergi ke Magical Mirai (konser karakter virtual)," "Suami terpaku pada mesin Miku," "Suami secara mencurigakan menggendong hadiah terakhir dari Lawson yang berkolaborasi dengan Hatsune Miku," lapor detektif yang membuntuti suami.
Hatsune Miku Foto: jpopasia |
Ternyata sang suami bukan berselingkuh dengan wanita melainkan sebuah karakter virtual bernama Hatsune Miku. Beberapa bulan terakhir sang suami jatuh cinta pada 'penyanyi' tersebut tapi menyembunyikannya dari keluarga. Selama ini, pria itu terlihat lebih bahagia dan sering keluar rumah untuk karaoke lagu Hatsune Miku hingga membeli merchandise-nya.
Untungnya permasalahan rumah tangga ini berakhir bahagia. Dilansir Unseen Japan, istri lega bahwa suaminya bukan sedang berselingkuh hanya seorang 'otaku' dan ia menerima itu. Untuk membayar kecurigaan istrinya, Panda pun akhirnya membayar biaya detektif senilai 870.000 yen atau Rp 93 juta dan mengajaknya jalan-jalan dua malam di Disneyland Yokyo. Kini ia juga sering mengajak istri ke acara-acara Hatsune Miku.
"Banyak orang tidak tahu apa itu 2D. Aku takut aku harus membuang semua merch jika istriku tahu. Dan aku khawatir dengan apa yang orang lain pikirkan, jadi aku tidak pernah mempublikasikannya," kata Panda.
(ami/ami)
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Perawatan dan Kecantikan
Airbot Aria HyperStyler, Satu Alat, Banyak Gaya Rambut Tanpa Ribet!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026












































