Sinopsis Crazy Rich Asians, Hadir di Bioskop Trans TV Hari Ini
Film 'Crazy Rich Asians' akan tayang kembali di Bioskop Trans TV. Film bergenre komedi-romantis ini tayang pada Kamis (9/6/2022), pukul 21.30 WIB.
Dirilis pada 2018, film 'Crazy Rich Asians' diadaptasi dari novel berjudul sama karya Kevin Kwan. Adalah Jon Chu yang menggarap cerita ini menjadi sebuah film panjang. Sebelumnya, ia pernah menggarap 'Now You See Me 2' (2016) dan 'G.I. Joe: Retaliation' (2013).
Film Crazy Rich Asians Foto: Dok. Warner Bros via IMDb |
'Crazy Rich Asians' menampilkan deretan bintang Asia ternama. Sebut saja Henry Golding, Michelle Yeoh, Henry Golding, Awkwafina, Constance Wu, dan Ken Jeong.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berkat penampilan mereka, para bintang film tersebut berhasil meraih nominasi Screen Actors Guild Awards. 'Crazy Rich Asians' juga mengantongi nominasi Golden Globes untuk kategori film komedi atau musikal terbaik.
Sinopsis Crazy Rich Asians
Dilansir dari detikHOT, 'Crazy Rich Asians' berkisah tentang percintaan Rachel Chu (Constance Wu), seorang profesor di NYU. Dia muda, dia cantik, dia berprestasi. Pacarnya adalah Nick Young (Henry Golding), seseorang yang ketampanannya membius banyak orang.
Hari itu Nick mengajak Rachel pergi ke Singapura untuk menghadiri perkawinan sahabatnya, Colin (Chris Pang) dan Araminta (Sonoya Mizuno). Rachel setuju untuk pergi.
Michelle Yeoh di film 'Crazy Rich Asians'. (Foto: Dok. Warner Bros via IMDb) |
Keanehan pertama terjadi ketika mereka sampai di bandara. Bukannya pergi ke bagian kelas ekonomi,Nick mengajak Rachel masuk ke area first class. Di sebuah kabin yang nyaman dan sampanye di tangan, Rachel akhirnya mengetahui bahwa Nick berasal dari keluarga kaya raya.
Rachel sebenarnya tidak peduli. Materi Nick bukanlah alasan ia mencintai lelaki ini. Tapi semuanya berubah ketika mereka mendarat di Singapura.
Jangan lewatkan 'Crazy Rich Asians' di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 21.30 WIB.
(dtg/dtg)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
6 Fakta Ibu Negara Venezuela Cilia Flores yang Ditangkap Presiden Trump
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak
Sinopsis The Darkest Hour, Tayang di Bioskop Trans TV Hari Ini
Pendapatan Pangeran William dan Kate Middleton Terungkap, Tembus Rp 500 M
6 Fakta Ibu Negara Venezuela Cilia Flores yang Ditangkap Presiden Trump
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
Ramalan Zodiak 4 Januari: Cancer Lebih Selektif, Leo Waspada Pihak Ketiga
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar












































Film Crazy Rich Asians Foto: Dok. Warner Bros via IMDb
Michelle Yeoh di film 'Crazy Rich Asians'. (Foto: Dok. Warner Bros via IMDb)