Curhat Kylie Jenner Soal Kondisinya Pascapersalinan: Ini Tidak Mudah
Kylie Jenner belum lama ini melahirkan anak keduanya bersama Travis Scott. Sejak punya anak lagi, Kylie pun jarang terlihat di publik. Selain masih dalam masa pemulihan, diakui pebisnis kosmetik tersebut bahwa ia mengalami kesulitan selama masa postpartum.
Enam minggu setelah melahirkan Wolf, Kylie Jenner menceritakan pengalaman pascapersalinannya. Dalam sejumlah unggahan di Insta Story, ia mengirim foto selfie sekaligus tulisan '6 weeks postpartum'. Bercerita lewat video, ia pun menyebut masa tersebut tidaklah mudah selagi mendukung sesama ibu-ibu yang baru melahirkan.
"Aku hanya ingin berkata pada ibu-ibu pascapersalinan bahwa itu tidak selalu mudah. Itu tidak pernah mudah, sangat sulit.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kylie Jenner Foto: Instagram Kylie Jenner |
Pengalaman ini untukku secara pribadi sedikit lebih sulit dibanding (saat melahrkan) putriku. Tidak mudah secara mental, fisik, spiritual, itu gila," katanya.
Kylie Jenner ingin berbagi bahwa ia juga mengalami hal yang sama seperti kebanyakan ibu lain. "Aku tidak ingin kembali ke kehidupan semula tanpa mengatakan ini. Karena aku pikir kita bisa lihat di internet dan ibu-ibu lain melewati ini sekarang, kita bisa mencarinya di internet dan mungkin ibu lain mengalaminya lebih mudah dan itu membuat kita tertekan. Tapi untukku itu tidak mudah, sangat sulit, dan aku hanya mau mengatakan itu," ungkap bungsu keluarga Kardashian/Jenner itu.
Dalam video pemilik Kylie Cosmetics itu juga mengatakan ia bahkan tidak bisa berolahraga hari ini. Namun itu tidak apa-apa karena ia merasa lebih baik. Setelah menyadari hal itu, ia merasa tidak harus membebani dirinya sendiri dengan tekanan atau pikiran bahwa ia tidak boleh lemah. "Aku terus mengingatkan diriku sendiri bahwa aku baru saja melahirkan seorang manusia utuh, seorang anak lelaki yang sehat," ujarnya.
(ami/ami)
Elektronik & Gadget
Kasur Lebih Bersih dan Bebas Tungau dengan UWANT M600 Dust Mite Vacuum 15Kpa!
Elektronik & Gadget
Airbot Hypersonics MAX Cordless Vacuum Cleaner Wet/Dry, Solusi Bersih-bersih Praktis buat Rumah Kamu!
Elektronik & Gadget
Nikmati Musik Dimana Saja dengan ROBOT Speaker Bluetooth Portabel 5.3 15W Super Bass!
Perawatan dan Kecantikan
Duo SKIN1004 Madagascar Centella Ampoule yang Bikin Kulit Lebih Tenang & Sehat!
Makin Panas, Nicola Peltz Hapus Jejak Keluarga Beckham dari Media Sosial
Most Pop: Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Berkumis Tebal, Bikin Pangling
Brand Favorit Gen Z Gentle Monster Dituding Eksploitasi Kerja, Tak Bayar Lembur
Gisele Bundchen Dinikahi Instruktur Jiu-jitsu 'Miskin', Keluarga Khawatir
Sinopsis Beyond the Law di Bioskop Trans TV Hari Ini
Most Pop: Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Berkumis Tebal, Bikin Pangling
Gisele Bundchen Dinikahi Instruktur Jiu-jitsu 'Miskin', Keluarga Khawatir
Makin Panas, Nicola Peltz Hapus Jejak Keluarga Beckham dari Media Sosial
Brand Favorit Gen Z Gentle Monster Dituding Eksploitasi Kerja, Tak Bayar Lembur












































Kylie Jenner Foto: Instagram Kylie Jenner