Pakai Baju Ekspos Payudara Mirip Kim Kardashian, Ini Kata Julia Fox
Kekasih baru Kanye West, Julia Fox disebut meniru gaya Kim Kardashian. Julia memperlihatkan penampilannya menggunakan baju yang mengekspos bentuk payudara. Julia tampak tidak terima jika gayanya disebut sengaja meniru mantan istri Kanye West itu.
Dalam penjelasannya di Instagram Story, aktris 31 tahun itu mengatakan bahwa dia yang lebih dulu menggunakan busana model tersebut. Dia memakainya di bulan Oktober 2021, sementara Kim tampil dengan baju bermodel breastplate itu pada Januari 2022.
"FYI aku menggunakan ini pada Halloween 2021 dan aku tampil sebagai Smurf nakal. Aku lupa memposting ini. PS Breast Plate itu karya @JacqueLabel,' ucap Julia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Julia Fox, Kim Kardashian Foto: Instagram |
Kim pertama kali menggunakan baju bermodel bentuk payudara itu pada Januari 2022. Kim menggunakan breastplate hitam di iklan parfum KKW.
Meski warna busana keduanya berbeda, namun banyak orang yang menyebut bahwa Julia fox kerap meniru gaya Kim Kardashian. Begitupun dalam penampilan terbaru Julia mengenakan scarf sebagai kerudung di Paris Fashion Week.
Gaya Julia Fox tersebut jadi kontroversi. Penampilannya dengan kerudung sempat memicu perdebatan soal kebebasan berhijab di Prancis.
Vogue Prancis secara khusus memajang foto gaya Julia Fox itu di feed Instagram-nya dan memberikan pujian. "Yes to the headscarf!," tulis Vogue sembari menginfokan soal foto-foto deretan gaya Kanye dan Julia Fox selama di Paris.
Namun, tak lama, keterangan fotonya berubah. Vogue Prancis menghapus kalimat tersebut setelah kolom Instagram-nya dibanjiri kritikan. Netizen protes karena kata-kata tersebut dinilai sangat menyinggung para muslimat Prancis yang hak untuk berhijabnya 'diharamkan' oleh negara. Ada yang menyebut Vogue Prancis 'bias'. Tak sedikit pula yang mengkritik majalah fashion tersebut 'berstandar ganda' dan 'munafik'.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket












































Julia Fox, Kim Kardashian Foto: Instagram