Apa Kabar Ji Chang Wook? Ini Drama Korea Terbarunya di 2022
Ji Chang Wook, aktor Korea Selatan yang memulai debutnya sejak 2008 melalui film independen berjudul 'Sleeping Beauty' ini sempat terdiagnosa positif Covid-19 pada 26 Juli lalu. Namun pada 11 Agustus, OSEN melaporkan bahwa Ji Chang Wook telah sepenuhnya pulih dari COVID-19 dan ia telah melanjutkan syuting untuk drama Korea Netflix, The Sound of Magic.
"Ji Chang Wook dinilai telah pulih sepenuhnya dari COVID-19, dan dia telah keluar dari karantina dan akan kembali syuting sejak bulan Agustus lalu," demikian pernyataan dari agensinya Glorious Entertainment.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah Ji Chang Wook dinyatakan positif, drama Korea terbarunya sempat menghentikan syuting untuk sementara. Tim produksi drama tersebut juga memastikan lawan main Chang Wook, Choi Sung Eun dan Hwang In Yeop tidak terinfeksi COVID-19.
Ji Chang Wook Akan Rilis Drama Korea Terbaru di 2022
The Sound of Magic akan menjadi drama Korea terbaru Ji Chang Wook di 2022. Sinopsis The Sound of Magic tentang seorang gadis bernama Yun Ai (Choi Sung Eun), yang menjadi dewasa terlalu cepat, dan pesulap misterius Lee Eul (Ji Chang Wook), yang tidak ingin menjadi dewasa alias mau menjadi anak-anak selamanya.
Drama Korea Ji Chang Wook ini diangkat dari cerita webtoon Annarasumanara karya penulis Ha Il Kwon. The Sound of Magic akan disutradarai Kim Sung Yoon yang pernah menggarap Love in the Moonlight dan "Itaewon Class. Naskahnya akan ditulis oleh Kim Min Jung, yang sebelumnya bekerja dengan Kim Sung Yoon di Love in the Moonlight dan Who Are You.
Drama Korea Ji Chang Wook 2022 Foto: Dok. AsianWiki |
Dalam The Sound of Magic, Ji Chang Wook akan berperan sebagai Lee Eul, seorang pesulap aneh yang tinggal di taman hiburan yang ditinggalkan. Lee Eul akan memberikan pertunjukkan sulap pada siapapun yang datang kepadanya dan berkata percaya pada sulap.
Selain The Sound of Magic, aktor yang meraih gelar sarjana di Departemen Film dan Seni Pertunjukan dari Universitas Dankook ini juga akanmembintangi drama baru berjudul Tell Me Your Wish atau If You Say Wish. Dalam drama Korea tersebut, Ji Chang Wook, akan beradu akting dengan Sooyoung Girls' Generation, dan Sung Dong Il.
Tell Me Your Wish adalah sebuah drama Korea yang terinspirasi oleh sebuah organisasi nyata di Belanda yang memenuhi keinginan pasien kanker stadium akhir. Sebuah kisah menyentuh akan terungkap dari seorang pemuda yang hidupnya penuh perjuangan. Karena sebuah kejadian, dia kemudian bergabung sebagai staf rumah sakit khusus pasien dengan penyakit yang sulit disembuhkan. Dia kemudian memenuhi berbagai keinginan terakhir orang-orang yang berada di rumah sakit itu.
Ji Chang Wook akan berperan sebagai pemuda bernama Yoon Gyeo-Rye tersebut. Drama Korea ini akan jadi proyeknya yang berbeda setelah sebelumnya sukses membintangi Healer, Suspicious Partner, Backstreet Rookie, Lovestruck in the City, dan banyak lagi.
(eny/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































Drama Korea Ji Chang Wook 2022 Foto: Dok. AsianWiki