Punya 2 Ayah, Ratu Kecantikan Ini Dibesarkan Oleh Orangtua Gay
Model dan ratu kecantikan asal Filipina ini menceritakan kehidupannya yang sudah akrab dengan dunia LGBTQ. Gadis bernama Simone Bornilla itu dibesarkan oleh orangtua gay sehingga Simone memiliki dua orang ayah.
Miss Teen International Filipina dan menjadi finals Miss Universe Filipina 2021 itu mengaku bangga besar di keluarga gay. Menurutnya hal tersebut unik dan tidak perlu ada yang ditutupi.
"Aku merasa bahwa satu hal yang membuatku unik adalah aku besar di keluarga gay. Aku dibesarkan oleh dua orang pria," ungkap Simone dalam video untuk Miss Universe Filipina 2021.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia pun mengungkapkan bahwa perjalanannya di Miss Universe Filipina itu ditujukan untuk orangtua gaynya dan komunitas LGBTQ. Dia tidak meminta orangtua lain selain orangtuanya saat ini.
"Dan selama hidupku, melihat ke belakang, aku tidak pernah berpikir bahwa hidupku mengalami dengan cara lain. Mereka menginspirasiku dalam segala hal yang aku lakukan," tutur gadis 18 tahun itu.
Memiliki orangtua gay diakui Simone kerap dipandang sebelah mata oleh orang lain. Dia bahkan pernah ditolak masuk ke sebuah sekolah karena orangtuanya adalah kaum sesama jenis.
"Aku diterima di sekolah Katolik internasional ketika saya baru masuk kelas 4 hanya karena saya berasal dari keluarga gay," kenang Simone.
Meski cerita hidup Simone menjadi kontroversi bagi sebagian orang, namun ia justru ingin menyuarakan tentang LGBTQ. Menurutnya, tidak ada perbedaan orang yang suka dengan lawan jenis dengan penyuka sesama jenis atau preferensi seks lainnya.
"itulah mengapa aku ingin menjadi suara untuk komunitas LGBTQ+. Tidak ada yang harus dinilai berdasarkan preferensi seksualmu atau orientasi seksual keluargamu," tambahnya.
Simone Bornilla adalah kandidat termuda dalam Miss Universe Filipina 2021. Calon dokter itu hanya masuk dalam 30 besar. Miss Universe Filipina 2021 dimenangkan oleh Beatrice Luigi Gomez yang tidak kalah menuai sensasi lantaran dia adalah seorang lesbian pertama yang akan mewakili negaranya di ajang Miss Universe 2021.
(kik/kik)
Home & Living
Bikin Suasana Natal Makin Hangat! Sentuhan Dekorasi Lampu Natal Ini Bikin Sudut Rumah Estetis
Fashion
Mau Tampil Cantik Saat Natal? Pilihan Baju Ini Bisa Bikin Kamu Tampil Elegan
Fashion
Tampil Kompak dan Hangat di Hari Natal dengan Family Set Maroon Favorit!
Home & Living
Pohon Natal Pop Up Portable Full Set: Solusi Dekorasi Natal Cepat & Tanpa Ribet!
Viral! Curhat Wanita Padang, Jalan ke Batu Busuk Putus Total Akibat Banjir
Sinopsis Primal (2019), Aksi Nicolas Cage di Tengah Teror Hewan Buas
Kareena Kapoor Ungkap Rutinitas Tiap Pagi, Bangun Tidur Langsung Minum Kopi
Kasus Plagiat NewJeans-ILLIT Meledak, Fanbase Team Bunnies Digugat Rp 1,1 M
Makna Tersembunyi di Balik Foto Kartu Natal Kate Middleton & Pangeran William
8 Potret Shandy Aulia yang Gaya Hidup Mewahnya Jadi Sorotan
Adu Gaya Suzy, Park Bo Gum, dan V BTS Bersinar di Acara Akhir Tahun CELINE
Momen Manis Tasya Farasya & Mantan Suami Ambil Rapor Anak
Kaleidoskop 2025
5 Istilah Dunia Kerja yang Viral di 2025, Gen Z Wajib Tahu











































