Adele Rilis Lagu 'Easy On Me', Liriknya Mengungkap Alasan Perceraian
Setelah enam tahun penantian, fans akhirnya bisa menikmati lantunan galau baru Adele. Hari ini, penyanyi asal Inggris tersebut kembali dengan merilis single 'Easy On Me'. Baru dirilis beberapa jam lalu, lagu tersebut sudah ditonton jutaan kali. Selain suara merdu dan penampilan baru Adele, lirik 'Easy On Me' juga jadi atensi karena dianggap mengungkap alasan perceraiannya.
Banyak hal yang berubah dalam diri Adele sejak ia merilis album terakhirnya di 2015. Tak hanya tubuh yang jauh lebih kurus, Adele juga sudah menikah dengan Simon Konecki meski kemudian bercerai di 2019. Banyak penggemar yang berspekulasi bahwa Easy On Me adalah curhatnya tentang perpisahan dengan mantan suami.
Sebelumnya Adele mengakui bahwa Easy On Me adalah salah satu lagu yang mungkin paling difavoritkan dari album barunya nanti, 30. Single tersebut bahkan disebut menyimpan kisah paling personal sejauh ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sensitif untukku, lagu ini, betapa aku menyukainya," ujarnya dalam wawancara dengan Vogue yang baru-baru ini dirilis.
"Aku selalu berkata (album) 21 bukan milikku lagi. Semua orang sangat merasapinya ke hati. Tapi aku tidak akan melepas yang satu ini. Ini adalah albumku. Aku ingin membagi diriku dengan semua orang, aku pikir aku tidak akan melepaskan ini," lanjut wanita yang dikabarkan sedang dekat dengan Rich Paul itu.
Fans berspekulasi bahwa lagu dan album 30 adalah refleksi dari perubahan-perubahan dalam hidupnya selama beberapa tahun terakhir. Easy On Me sendiri dilantunkan Adele dengan rapuh dan bercerita mengenai kekhawatiran dan keraguan pada cintanya yang baru. Melalui single ini, Adele seperti meminta pasangannya untuk 'go easy on her' setelah pengalaman kurang menyenangkan terdahulu.
Beberapa bait juga dinilai menggambarkan hubungannya di masa lalu yang terasa 'stuck'. Adele juga seolah mengakuinya bahwa ia sudah berusaha keras untuk memperbaiki hubungan tapi akhirnya harus menyerah dalam lirik:
'When we are both so deeply stuck in our ways / You can't deny how hard I've tried / I've changed who I was to put you both first / But now I givе up,'
Adele dan Simon diketahui menikah di 2017 dan bercerai dua tahun setelahnya. Mereka memiliki seorang anak lelaki berusia delapan tahun. Selain dari lirik Easy On Me, alasan pasangan itu berpisah pernah diungkap oleh sumber yakni karena sudah tidak ada romansa di antara keduanya.
"Mereka sadar sudah tidak adalah cinta romantis lagi. Hubungan mereka berevolusi dan mereka menjadi seperti teman daripada pasangan," kata sumber dilansir Us Weekly.
(ami/ami)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Alasan Drakor Love Me Menarik Ditonton, Dibintangi Seo Hyun Jin & Chang Ryul
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Sudah Cerai, Kim Kardashian Masih Jadi Fans Sepatu Rancangan Kanye West
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Ramalan Zodiak Cinta 9 Januari: Scorpio Makin Romantis, Aries Jaga Jarak











































