Mengenal Naomi Osaka, Petenis Muda yang Nyalakan Api Olimpiade Tokyo 2020
Petenis muda Naomi Osaka terpilih sebagai atlet yang menyalakan kaldron atau api di pembukaan Olimpiade Tokyo 2020. Naomi adalah petenis berusia 23 tahun dengan segudang prestasi dunia. Berikut sosoknya.
Naomi Osaka mencuri atensi ketika pada 2018 dia mencetak sejarah dengan menjadi petenis Jepang pertama yang menjuarai Grand Slam US Open.Namanya, sama seperti sekarang, juga menjadi ternding di dunia maya pada saat itu.
Bagaimana tidak? Naomi Osaka ketika itu mengalahkan petenis senior Serena Williams. Naomi pun menyandang gelar juara Grand Slam US Open 2018.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mengenal sosok Naomi Osaka, berikut profil singkatnya:
Naomi Osaka Menyalakan Api Olimpiade Tokyo 2020
Naomi Osaka menyalakan api Olimpiade Tokyo 2020 Foto: Getty Images/Laurence Griffiths |
Pada pembukaan Olimpiade Tokyo 2020 yang digelar di Olympic Stadium, Tokyo, Jepang, Jumat (23/7/2021) malam, Naomi terpilih sebagai atlet yang menyalakan kaldron atau api Olimpiade. Melalui akun Instagramnya, petenis 23 tahun itu mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian tersebut.
"Undoubtedly the greatest athletic achievement and honor I will ever have in my life. I have no words to describe the feelings I have right now but I do know I am currently filled with gratefulness and thankfulness ❤️ love you guys thank you," tulis Naomi Osaka di Instagramnya @naomiosaka.
Dalam unggahannya itu, Naomi Osaka mengatakan menjadi atlet yang menyalakan api Olimpiade 2020 merupakan prestasi luar biasa di sepanjang hidupnya. Dia mengaku sampai tidak bisa berkata-kata atas apa yang dirasakannya ketika dipilih untuk menyalakan api tersebut.
Karier Tenis Naomi Osaka
Naomi Osaka lahir di Osakapada 16 Oktober 1997. Dia memulai karier sebagai petenis profesional pada September 2013. Saat itu Naomi yang berusia 16 tahun berkarier melalui Japanese Tennis Association.
Naomi Osaka Memiliki 2 Kewarganegaraan
Naomimemiliki dua kewarganeraan, Jepang dan Amerika. Ibunya merupakan orang Jepang, sedangkan sang ayah berasal dari Haiti. Besar di New York,Naomikini menetap di Florida bersama keluarganya.
Naomi Osaka Foto: Instagram/@naomiosaka, @si_swimsuit |
Naomi Osaka Tidak Lancar Bahasa Jepang
Lucunya Naomi Osaka yang lahir di Osaka, Jepang tidak bisa berbahasa Negeri Sakura tersebut. Naomi mengaku hanya bisa memahami ketika orang lain berbicara bahasa Jepang. Namun dia masih belum lancar untuk berbicara dalam bahasa Jepang.
Mencetak Rekor untuk Majalah Sports Illustrated
Naomi Osaka mencetak sejarah pada pertengahan 2021 ini. Dia menjadi wanita pertama keturunan Haiti-Jepang yang terpilih sebagai model sampul majalah Sports Illustrated. Naomi menjadi model untuk sampul majalah olahraga tersebut edisi Agustus 2021.
(eny/eny)
Kesehatan
Sering Pegal & Kaku Saat Kerja? Lenovo Massage Gun 8 Kepala Ini Jadi Andalan Kaum Jompo
Kesehatan
Solusi Teeth Whitening Tanpa Ribet ke Klinik! Dengan PUTIH Wireless Whitening Light
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
Mantan Desainer Marni Pindah ke GU Uniqlo, Siap Rancang Fashion Ramah Kantong
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang












































Naomi Osaka menyalakan api Olimpiade Tokyo 2020 Foto: Getty Images/Laurence Griffiths
Naomi Osaka Foto: Instagram/@naomiosaka, @si_swimsuit