Senyuman Ratu Elizabeth saat Tugas Lagi setelah Pemakaman Pangeran Philip
Ratu Elizabeth II kembali melaksanakan tugasnya setelah berduka atas wafatnya sang suami, Pangeran Philip, baru-baru ini. Senyuman pun menghiasi wajah pemimpin Monarki Inggris ini.
Pada Selasa (27/4/2021), Ratu yang kini berusia 95 tahun itu menunjukkan batang hidungnya saat menerima duta besar baru dari Ivory Coast dan Latvia secara virtual. Ratu berada di Windsor Castle, sementara para tamu melakukan sesi audensi online tersebut di Istana Buckingham, London, yang berjarak 32 kilometer dari Windsor.
Seperti dikabarkan Associated Press, agenda tersebut menjadi penampilan perdana Ratu setelah pemakaman Pangeran Philip, Sabtu (17/4/2021).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Yui Mok/Pool via AP |
Duke of Edinburgh, yang meninggal dalam usia 99 tahun, juga dimakamkan di Windsor. Di lokasi tersebut pula, Ratu Elizabeth II dan mendiang suaminya menetap selama pandemi.
Sempat berkabung, Ratu mulai memperlihatkan keceriaan saat berinteraksi dengan para tamu negara tersebut. Sesekali, senyuman menghiasi wajah nenek dari Pangeran William dan Harry itu.
Ratu Elizabeth II juga tampak makin berseri dalam balutan busana berwarna biru cerah dengan motif floral. Sebuah bros berlian turut mempermanis penampilan nenek 10 cicit ini.
Foto: Yui Mok/Pool via AP |
Menurut Daily Mail, bros berlian tersebut sarat dengan nilai historis sekaligus menjadi lambang cinta Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip.
Seorang bangsawan India bernama Nizam of Hyderabad memberikan bros keluaran Cartier ini kepada Ratu Elizabeth II sebagai kado pernikahannya pada 1947.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual












































Foto: Yui Mok/Pool via AP
Foto: Yui Mok/Pool via AP