Ridwan Kamil Pamer Batik Iron Man, Terjual 2.500 Potong Pascaviral
Ridwan Kamil baru saja terlihat memamerkan baju batik yang dipakainya di Instagram. Baju batik yang dinamai Batik Ironman Telorceplok oleh Gubernur Jawa Barat itu ternyata merupakan desainnya sendiri. Hal itu diungkapkan oleh Ridwan Kamil melalui keterangan dalam unggahan foto Instagramnya.
Dalam foto yang diunggah, Ridwan Kamil tampak mengenakan kemeja batik yang dipadukan dengan celana panjang dan kopiah berwarna hitam. Penampilannya itu sontak menarik perhatian para netizen dan menjadi viral.
"Batik yang saya desain ini saya namai Batik Ironman Telorceplok. Saya desain megamendung dengan pola circular, ditambahi matahari yang dikelilingi 8 kujang kencana. Diniatkan menolong para pengrajin batik Cirebon," tulis Ridwan Kamil.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi oleh para pengrajin cerita itu terlalu rumit. :D . Mereka manamai batik ini Batik RK. Gitu aja katanya. Yo wis band," tambahnya.
Dalam keterangan unggahannya itu Ridwan Kamil juga mengatakan bahwa batik yang dikenakannya itu menjadi salah satu batik favorit. Tak sedikit yang berminat untuk membelinya.
"Ternyata alhamdulillah jadi favorit. Terjual sudah laku 2500-an potong pakaian dan terjual kain pola sebanyak 6000 yard," terangnya.
Hingga saat ini unggahan Ridwan Kamil itu telah memperoleh 54,7 ribu likes dan beragam komentar. Tak sedikit yang memuji batik yang dikenakan oleh Ridwan Kamil itu.
Ridwan Kamil sendiri memang terlihat gemar mengenakan batik. Sejauh ini sudah ada 4 desain batik yang dibuatnya, antara lain ada Garuda Kujang Kencana dan Iron Man. Batik Iron Man sendiri sebelumnya sudah pernah dipamerkan Ridwan Kamil di akun Instagramnya pada Januari 2019.
(vio/vio)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Angelina Jolie Ingin Tinggalkan AS, Berencana Pindah ke Kamboja
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
7 Potret Aurelie Moeremans Tetap Cantik Pamer Baby Bump yang Makin Besar
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini











































