Sinopsis Pompeii, Dibintangi Kiefer Sutherland dan Kit Harrington
Pompeii akan menemani pemirsa Bioskop Trans TV hari ini. Film keluaran 2014 ini hadir pada Minggu (24/1/2021), pukul 23.00 WIB.
Bergenre action-drama, Pompeii merupakan film garapan Paul W.S Anderson. Ia terinspirasi oleh peristiwa bersejarah letusan Gunung Vesuvius di tahun 79 Masehi.
Sebelumnya, Paul menyutradarai Resident Evil: Retribution (2012), The Three Musketeers (2011) dan Alien vs. Predator (2011).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pompeii menampilkan Kit Harrington sebagai bintang utamanya. Ia juga dikenal lewat penampilannya dalam Game of Thrones. Tidak ketinggalan Kiefer Sutherland dan Emily Browning.
Sinopsis Pompeii
Seperti dilansir dari detikHOT, tak hanya menampilkan peristiwa bencana yang menjadi pusat cerita, film ini juga menggambarkan kehidupan di masa lampau ketika kehidupan warga Roma diwarnai dengan politik dan eksistensi para gladiator.
Warga Pompeii dikejutkan dengan seorang gladiator bernama Milo (Kit Harrington). Ia didatangkan ke Pompeii untuk berhadapan dengan seorang gladiator juara bernama Atticus (Adewale Akinnuoye-Agbaje).
Sementara itu, Roma hendak dikuasai oleh Severus (Jared Harris), seorang senator yang kecewa pada kaisar. Sebelum bencana karena gunung meletus itu terjadi, pertempuran sudah pecah lebih dulu.
Kit Harington di film Pompeii. (Foto: Dok. TriStar Pictures via IMDb) |
Kisah film Pompeii mencapai puncaknya ketika gunung Vesuvius meledak dan membuat musibah di kota tersebut. Penonton akan merasakan perasaan ketakutan dan adrenalin terpompa dalam adegan-adegan penuh dengan orang mati dan kemarahan alam.
Pompeii didukung dengan efek visual yang meyakinkan dan sinematografi yang mengesankan dalam menggambarkan kemegahan kisahnya.
Dalam Pompeii, yang ingin penonton rasakan adalah momen spektakuler ketika seluruh rakyat Pompeii hangus terkena ledakan Vesuvius yang legendaris. Adegan-adegan tersebut hampir bisa dikatakan membuat tercengang dan memacu adrenalin.
Saksikan Pompeii di Bioskop Trans TV Hari ini pada pukul 23.00 WIB.
(dtg/dtg)
Hobbies & Activities
Isi Waktu Luang dengan Mulai Hobi Baru! 3 Perlengkapan Melukis yang Nyaman untuk Pemula
Health & Beauty
Mau Tau Rahasia Kulit Sehat & Glowing? Serum Shiseido Ultimune 4.0 Power Infusing Bisa Jadi Pilihan yang Tepat!
Elektronik & Gadget
3 Smartwatch & Smartband Terbaik untuk Aktivitas Harian, Praktis, Canggih, dan Stylish!
Hobbies & Activities
Pemain Golf Pemula Wajib Cek! Barang Esensial yang Gak Boleh Kelewatan, Mulai dari Outfit hingga Tongkat Golf
Pendapatan Pangeran William dan Kate Middleton Terungkap, Tembus Rp 500 M
Most Pop: Prilly Latuconsina Pamer Perut Rata saat Gym, Bikin Salfok
Tasya Farasya Tampil Syar'i Pakai Cadar saat Umrah, Tas Hermes Curi Atensi
Larangan Jadi Istri Miliuner Dubai, Tak Boleh Kerja Hingga Punya Teman Pria
Alasan George Clooney Pindah dari AS Jadi WN Prancis, Kini Hidup di Pedesaan
Tragis, Ibu Tega Racuni Anak Sendiri Usai Perselingkuhannya Terungkap
Most Pop: Prilly Latuconsina Pamer Perut Rata saat Gym, Bikin Salfok
Tasya Farasya Tampil Syar'i Pakai Cadar saat Umrah, Tas Hermes Curi Atensi
Dipaksa Hemat, Istri Syok Tahu Suami Diam-diam Punya Tabungan Ratusan Juta












































