Nancy Momoland Dilaporkan Terguncang Setelah Jadi Korban Edit Foto Seksi
Nancy Momoland menjadi korban manipulasi foto. Baru-baru ini beredar gambar-gambar yang seolah memperlihatkannya tanpa busana. Foto-foto itu pun sempat membuat heboh karena tersebar di media sosial. Menanggapi hal ini, pihak agensi akan mengambil langkah serius. Apalagi dikabarkan mental Nancy Momoland cukup terpengaruh.
Beberapa waktu ini muncul foto-foto Nancy Momoland yang diduga diambil ketika ia berganti busana di acara Asia Artist Awards di Vietnam. Beredar informasi bahwa gambar-gambar tersebut adalah ulah staf dan pertama kali disebarkan dalam grup chat.
Nancy MOMOLAND Foto: dok. Instagram @nancyjewel_mcdonie_ Verified |
Pihak agensi yang menaungi wanita keturunan Amerika Serikat tersebut pun mengatakan bahwa foto adalah hasil manipulasi ilegal. Menyebabkan kerugian hingga membuat Nancy Momoland syok dan terluka, MLD Entertainment dikabarkan akan mengambil langkah serius.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Nancy adalah korban dari foto-foto yang diambil secara tidak pantas dan dimanipulasi. Orang yang seharusnya kita lidungi dan utamakan adalah Nancy. Kami meminta kerjasama kalian dengan berat hati,"
"Bersama dengan polisi dan pihak peradilan luar negeri akan mengambil langkah legal kepada orang pertama yang mengunggah fotonya, begitu juga dengan yang punya peran dalam menyebarkan foto," tulis agensi dalam pernyataan resminya.
Nancy Foto: Instagram @nancy.momoland |
Agensi pun memberikan pernyataannya mengenai kondisi setelah foto-foto seksi dengan wajahnya beredar. "Nancy kini sedang mengalami kekacauan emosi yang parah. Kami dengan tulus meminta kepada kalian. Kami ingin mengakhiri postingan jahat yang menyerang artis kami," kata agensi.
Profil Nancy Momoland
Nancy Momoland sendiri adalah seorang idol KPop yang lahir di Daegu, Korea Selatan. Wanita 20 tahun tersebut memiliki ayah warga negara Amerika dan memiliki nama lain Nancy Jewel McDonie. Berdasarkan biodatanya, Nancy bernama Korea Lee Seung Ri dan pernah tinggal di Amerika selama enam tahun sebelum pindah ke Korea.
Nancy MOMOLAND Foto: dok. Instagram @nancyjewel_mcdonie_ Verified |
Dalam Momoland, Nancy merupakan main vocal, main dancer, serta center. Momoland sendiri sempat booming dengan lagu Bboom BBoom dua tahun lalu. Wanita yang punya darah Irlandia ini sukses debut dengan grup beranggotakan tujuh member tersebut setelah mengikuti acara Finding Momoland. Sebelum debut, ia juga pernah audisi dan masuk semifinal dalam Korea's Got Talent dan tampil di beberapa acara televisi.
Punya penampilan cantik, Nancy Momoland juga kebanjiran tawaran akting. Wanita yang belum pernah terpublikasi punya pacar itu pun mencoba berakting untuk pertama kali dalam sebuah miniseries Filipina, The Soulmate Project yang diproduksi di 2019. Sayangnya karena COVID-19, penayangannya ditunda sampai sekarang.
(ami/ami)
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Perawatan dan Kecantikan
Airbot Aria HyperStyler, Satu Alat, Banyak Gaya Rambut Tanpa Ribet!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026














































