5 Fakta Seol In Ah, Selir Cantik di Drama Korea Mr Queen
Penggemar drama Korea bisa jadi akrab dengan wajah wanita cantik ini, Seol In Ah. Kini penampilannya bisa dilihat di drakor yang tengah trending Mr Queen. Seperti apa sosoknya?
Sebelum Mr Queen, Seol In Ah sudah lebih dulu akrab di ingatan pecinta drama Korea melalui penampilannya dalam Record of Youth. Dalam drama Korea yang tayang di Netflix itu, dia bermain sebagai mantan kekasih Park Bo Gum, Jung Ji-Ah.
Kini Seol In Ah menjadi pemain drama Korea Mr Queen bersama Shin Hye Sun dan Kim Jung Hyun. Dalam sinopsis Mr Queen dikisahkan, Seol In Ah berperan sebagai, Jo Hwa-Jin, selir Raja Cheoljong (pemain Kim Jung Hyun). Jo Hwa Jin juga disebut sebagai cinta pertama Raja Cheoljong.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seol In Ah, saat membintangi Record of Youth bersama Park Bo Gum. Foto: Instagram |
Fakta Seol In A, Pemain Drama Korea Mr. Queen
Debut Akting Seol In Ah di The Producers
Seol In-ah memulai debut aktingnya pada 2015 dalam peran kecilnya di drama popular The Producers. Namanya mulai dikenal publik sejak membintangi serial Strong Girl Bong-soon dan School 2017. Dia semakin bersinar saat mendapat peran utama di drama Korea Sunny Again Tomorrow pada 018 dan Beautiful Love, Wonderful Life di 2019.
Nama Panggung Seol In Ah
Aktris cantik yang lahir pada tanggal 3 Januari 1996 di Korea Selatan ini memiliki nama panggung Seorina. Ia mengenyam pendidikan di Seoul Institute Of The Arts dan mengambil jurusan akting. Dia juga dikenal dengan pribadi yang santai dan tidak jaim sehingga membuatnya semakin dicintai oleh penggemar.
Seol In Ah, aktris Korea Foto: Instagram |
Seol In Ah Jago Dance
Selain jago berakting ternyata Seol In Ah juga jago dance dan pernah berlatih menari di akademi dance yang sama dengan Chungha. Ia juga kerap mengunduh tingkah laku uniknya di laman Instagram miliknya yaitu @_seorina.
Seol In Ah, aktris Korea Foto: Instagram |
Seol In Ah Pecinta Anjing
Memiliki pengikut lebih dari 410 ribu di Instagram, Seol In Ah kerap memperlihatkan momen kebersamaannya dengan anjing putih kesayangannya yang diberi nama Julie di halaman media sosialnya tersebut. Terlihat ia sangat menyayangi anjingnya. Ketika beberapa waktu lalu anjingnya sempat hilang dan semua orang berusaha menemukan Julie, dia mengucapkan terima kasih dengan rasa bahagia di Instagramnya tersebut.
Seol In Ah, aktris Korea Foto: Instagram |
Seol In Ah dalam Drakor Mr. Queen
Kini Seol In Ah sedang bermain dalam drama korea berjudul Mr. Queen sebagai selir raja. Saat proses syuting Seol In Ah dikejutkan dengan hadiah manis dari mantan lawan mainya yaitu Kim Dong Wook. Dong Wook mengirimkan truk kopi dan makanan ringan ke lokasi syuting dram tvN tersebut. "Terima kasih kepada Dong Wook yang baik hati karena perut saya sudah kenyang. Saya sangat bersyukur tidak henti-hentinya. Sun Eun adalah yang terbaik," tulisnya di Instagram.
Seol In Ah dan Kim Dong Wook pernah main bareng dalam drama Korea, Special Labor Inspector. Dalam drakor yang tayang pada 2019 itu, Kim Dong wook menjadi bintang utamanya,.
Mr Queen yang dibintangi Seol In Ah saat ini sedang tayang di tvN dan VIU. Mr Queen sudah memasuki episode enam pada 27 Desember 2020 kemarin.
(eny/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
Sosok Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Diisukan Jadi James Bond
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Potret Menyentuh Pengantin Wanita yang Tampil Botak di Hari Pernikahan
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026















































