35 Calon Guru Ketahuan Nyontek, Jawaban Soal Digambar di Kuku Pakai Kuteks
Sepandai-pandainya tupai melompat pasti akan jatuh juga. Pepatah ini mungkin cocok untuk menggambarkan nasib para calon guru di Michoacan, Meksiko.
Sebanyak 35 calon siswa tertangkap tangan menyontek saat menjalani ujian masuk sekolah guru. Mereka diduga menuliskan jawaban soal yang benar di kuku dengan kuteks.
Kecurangan ini sebenarnya sudah terendus pihak berwenang sejak tahap pertama ujian, tepatnya di akhir Juli 2020. Saat itu terungkap bahwa beberapa calon siswa membeli kunci jawaban seharga 15 ribu - 25 ribu peso atau sekitar Rp 45 juta - Rp 7,5 juta.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebanyak 35 calon guru ketahuan menyontek pakai cat kuku. Foto: Tangkapan layar Facebook/Primera Plana Michoacán |
Seperti dilansir Oddity Central, kecurangan tersebut memang belum terbukti secara resmi, namun sudah dikonfirmasi berdasarkan hasil ujian di beberapa kotamadya Michocacan. Ada sebanyak 50 peserta yang 100 persen menjawab soal dengan benar. Sementara 300 lainnya menjawab benar 99 dan 90 nomor dari 100 soal.
Menurut penyelenggara ujian, kejadian ini terbilang tidak biasa dan mencurigakan. Sebab di kotamadya lainnya, nilai tertinggi hanya 71 poin, yang artinya hanya menjawab 71 soal dengan benar dari total 100.
Untuk menghapus kecurigaan, pihak sekolah memutuskan mengadakan ujian ulang pada 21 Agustus 2020. Dari hasil ujian itu didapati ada 35 wanita dari kotamadya Morelia dan Arteaga yang mencoba curang dengan metode paling unik yang pernah ada.
Sebanyak 35 calon guru ketahuan menyontek pakai cat kuku. Foto: Tangkapan layar Facebook/Primera Plana Michoacán |
Mereka memakai kuteks atau cat kuku dengan motif serupa. Para calon siswa sekolah guru ini menghiasi kukunya dengan pola yang menandai jawaban-jawaban dari 100 soal.
Meskipun ke-35 wanita tersebut mengecat kukunya dengan warna berbeda tapi motif titik-titik yang menghiasinya nyaris mirip. Pola itu terdiri dari 10 titik dengan warna berbeda di setiap kuku.
Sebanyak 35 calon guru ketahuan menyontek pakai cat kuku. Foto: Tangkapan layar Facebook/Primera Plana Michoacán |
Meskipun tertangkap tangan mencontek, calon-calon guru ini tidak didiskualifikasi. Mereka tetap boleh mengikuti ujian tapi harus memakai sarung tangan dan ruangannya dipisahkan dari peserta lain.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan














































