Ikut Kontes Kecantikan Transgender, Millendaru Siap Jika Ada Kontroversi
Millendaru alias Millen Cyrus jadi salah satu finalis kontes kecantikan Miss International Queen Indonesia 2020. Mengikuti ajang pencarian transgender tercantik, tentu kontroversi akan menyertai perjalanan keponakan Ashanty ini, dalam meraih kemenangan.
Menanggapi kontroversi yang mungkin akan terjadi, Millendaru mengaku siap dengan apapun konsekuensinya. Sebab tujuannya ikut dalam ajang ini adalah sebagai pembuktian kalau transgender juga bisa berprestasi.
"Itu udah pasti jadi kontroversi. Ini aja udah mau ikut aja ketahuan kan. Udah pasti jadi kontroversi dan heboh banget. Tapi nggak apa-apa dengan itu kan aku banyak supporter yang membangunkan semangat," ujar Millendaru saat dihubungi Wolipop, Selasa (4/8/2020).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain mental, selebgram berusia 20 tahun ini juga mempersiapkan fisik agar bisa tampil maksimal saat malam final. Salah satunya fitnes.
"Ada fitnes, yoga, meditasi. Pokoknya semua hal yang positif karena untuk ikut ajang ini kita harus benar-benar bersih".
Millendaru juga menjaga pola makan. Dia menjalani diet khusus untuk mempertahankan bentuk tubuhnya yang ramping.
"Makan aku juga dijaga sekali. Aku ada diet khusus cuma makan roti dengan sayur-sayran. Aku lebih ke vegan aja sih," ucapnya.
Miss International Queen Indonesia yang diikuti Millendaru merupakan kontes kecantikan dengan semua pesertanya adalah transgender, atau kata lainnya transpuan. Pertama kali diadakan pada 2004, ajang ini disebut sebagai kontes kecantikan transgender terbesar dan paling bergengsi di dunia.
(hst/hst)
Hobi dan Mainan
Menariknya Iron Man Mark 39, Action Figure Resmi Marvel yang Mudah Dirakit dan Siap Pajang
Kesehatan
Sering Pegal & Kaku Saat Kerja? Lenovo Massage Gun 8 Kepala Ini Jadi Andalan Kaum Jompo
Kesehatan
Solusi Teeth Whitening Tanpa Ribet ke Klinik! Dengan PUTIH Wireless Whitening Light
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Ramalan Zodiak 11 Januari: Taurus Rintangan Menghadang, Gemini Terus Maju
Sudah Bisa Pre-Order! 10 Brand Lokal Rilis Koleksi Baju Lebaran 2026
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang











































