Salah Dapat Tiket Lotre, Pria Ini Malah Beruntung Dapatkan Uang Rp 96 Miliar
Seorang pria asal Detroit, Michigan, Amerika Serikat justru merasa sangat beruntung setelah mendapatkan tiket lotre yang salah. Berkat kesalahan tersebut, dirinya malah memenangkan uang senilai Rp 96 miliar.
Seperti dikutip dari Gulf News, awalnya pria yang diketahui berusia 57 tahun itu berniat untuk membeli tiket lotre seharga Rp 148 ribu. Tetapi karena kesalahan panitia, pria yang tidak disebutkan namanya itu jadi mendapatkan tiket lotre seharga Rp 296 ribu.
Menurut keterangan dari pihak The Michigan Lottery, awalnya pria itu berhenti di sebuah pom bensin di Eastpointe untuk membetulkan mesin kendaraannya dan membeli tiket lotre. Namun tak disangka keberuntungan tengah mendatanginya saat itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Petugas itu memberi saya tiket seharga Rp 296 ribu karena kesalahan. Dia menawarkan untuk menukarnya dengan saya, tetapi ada sesuatu yang menyuruh saya untuk menyimpannya. Saya yakin dan saya senang telah melakukannya!," kata pria pemenang lotre dalam pernyataan yang dirilis oleh Lotere.
Saat ini pria tersebut kabarnya telah memilih untuk mengambil lump sum, uang yang dibayarkan sekaligus dalam satu waktu, sebanyak Rp 19 miliar, dibandingkan dengan menunggu Rp 96 miliarnya yang dibayarkan secara cicilan. Kisah ini mengingatkan kita bahwa keberuntungan bisa datang pada siapa saja dan kapanpun.
(vio/vio)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun











































