Sosok Adrian Grenier, Aktor Hollywood yang Bersihkan Sampah di Bali
Nama Adrian Grenier ramai dibicarakan di sosial media karena melakukan aksi bersih-bersih sampah di pantai daerah Uluwatu, Bali. Aktor Hollywood ini bahkan mengumpulkan sampah hingga berkarung-karung.
Aksi Adrian Grenier ini diunggah juga melalui akun Instagramnya di @adriangrenier. Ia juga berpesan agar masyarakat mau beralih ke produk-produk ramah lingkungan sehingga tidak menambah sampah plastik.
Adrian Grenier Foto: (Adrian Grenier/Instagram) |
Sosok Adrian Grenier:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Adrian Grenier Main Sekuel Entourage
Pria kelahiran tahun 1976 ini bermain dalam sekuel Entourage. Adrian Grenier berperan sebagai aktor muda bernama Vincent Chase dan harus menghadapi berbagai kejadian tak terduga dalam kehidupan di Hollywood.
2. Adrian Grenier Mantan Pacar Paris Hilton
Adrian Grenier pernah menjalin hubungan dengan sosialita cantik Paris Hilton. Sayang, hubungan mereka hanya berjalan seumur jagung. Kemudian, ia juga pernah menjalin kasih dengan aktris Emily Caldwell di tahun 2009 hingga 2013.
Adrian Grenier Foto: Getty Images for Ever & Ever/Craig Barritt |
3. Adrian Grenier Akting di Film The Devil Wears Prada
Film yang menceritakan kehidupan di New York ini ternyata juga dibintangi oleh Adrian Grenier. Dalam film ini, Adrian Grenier berperan sebagai Nate yang berprofesi sebagai koki.
4. Adrian Grenier Jadi Duta PBB untuk Lingkungan
Adrian Grenier juga ditunjuk sebagai Duta PBB untuk Lingkungan pada tahun 2017. Ia bertugas untuk bisa mengajak masyarakat untuk mengurangi penggunaan sampah plastik, serta menjaga spesies laut.
Bahkan, Adrian Grenier juga turut berpartisipasi dalam peluncuran kampanye #CleanSeas di Bali. Ia berharap kampanye tersebut bisa mengakhiri polusi plastik laut.
5. Adrian Grenier Aksi Sosial Pungut Sampah
Nama Adrian Grenier menjadi perbincangan karena aksi sosialnya di Bali. Ia memungut sampah hingga berkarung-karung di sebuah pantai di Uluwatu. Adrian Grenier juga terlihat membersihkan beberapa rumput laut yang terjerat dari alat pancing.
Dari aksi tersebut, ia berharap agar masyarakat bisa mengurangi penggunaan plastik dan beralih dan peralatan ramah lingkungan. "Tantangan: beralih ke pasta gigi, deodoran, dan floss dalam botol kaca, hanya gunakan bambu atau sikat gigi selain plastik," jelas Adrian Grenier dalam Instagramnya.
(pay/erd)
Hobi dan Mainan
Menariknya Iron Man Mark 39, Action Figure Resmi Marvel yang Mudah Dirakit dan Siap Pajang
Kesehatan
Sering Pegal & Kaku Saat Kerja? Lenovo Massage Gun 8 Kepala Ini Jadi Andalan Kaum Jompo
Kesehatan
Solusi Teeth Whitening Tanpa Ribet ke Klinik! Dengan PUTIH Wireless Whitening Light
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Sudah Bisa Pre-Order! 10 Brand Lokal Rilis Koleksi Baju Lebaran 2026
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
Mantan Desainer Marni Pindah ke GU Uniqlo, Siap Rancang Fashion Ramah Kantong













































