Terlalu Cantik, Tentara Ini Jadi Viral Hingga Disebut Marinir Barbie
Di balik penampilannya yang feminin, Brie adalah wanita yang cukup sangar. Dia pemegang sabuk hitam yang jago berantem meski tanpa senjata.
Di usia 19 setelah lulus double degree dari Ilmu Politik dan Hubungan Internasional, Brie bergabung menjadi Marinir AS pada tahun 2011. Selama delapan tahun menjadi marinir, Brie telah ditempatkan di 100 negara.
Foto: dok. Instagram |
"Saat saya masuk ke kantor Marinir, mereka menjuluki saya 'Barbie' dan meragukan kemampuan fisik saya. Tapi tak lama, saya menjadi wanita termuda yang pernah ditugaskan di marinir AS," ungkap Brie, seperti dikutip The Sun.
Brie mengaku bahwa banyak orang yang kaget saat mengetahui tentang pekerjaannya. Karena ketika melihat penampilannya yang cantik dan feminin, Brie bahkan seperti seorang model.
Kerap dicap sebagai Barbie terkadang membuat Brie tidak nyaman. Ia kerap dipandang sebelah mata oleh rekan kerjanya, terlebih di awal masa jabatnya.
Brie berusaha membuktikan bahwa dia tak hanya mengandalkan modal kecantikannya, namun juga bisa bersaing fisik dengan Marinir lainnya. Dia lulus dengan nilai terbaik dari teknik tempur, memperoleh tingkat tes kebugaran fisik tertinggi di timnya, dan mendapatkan sabuk hitam.
Ia mengaku bahwa berada di bidang yang didominasi oleh pria memang tidak mudah, dan lebih banyak stigma. Meski begitu, Brie cukup bangga dengan perubahan-perubahan kecil yang terjadi saat ini.
"Melihat perubahan yang terjadi cukup luar biasa. Sangat menarik bisa menjadi bagian dari putaran perubahan di generasi ini," ungkapnya. (kik/kik)
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Fashion
Outfit Hacks Cowok! 5 Barang yang Instantly Bikin Kamu Kelihatan Lebih Mahal dari Harganya
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Foto: Momen Romantis Kylie Jenner & Timothee Chalamet di Critics' Choice 2026












































