Kronologi Sebelum Pangeran Harry Umumkan Mundur Jadi Anggota Senior Kerajaan
Hestianingsih - wolipop
Jumat, 10 Jan 2020 13:04 WIB
Jakarta
-
Pangeran Harry dan Meghan Markle memutuskan mundur dari anggota senior Kerajaan Inggris. Sebuah keputusan mengejutkan, bahkan dari pihak istana sendiri.
Niat Pangeran Harry dan Meghan Markle ini sebenarnya bukanlah sebuah keputusan yang mendadak. Melainkan sudah dibicarakan sebelumnya dengan Ratu Elizabeth II. Namun Sang Ratu menginstruksikan dengan tegas agar Harry dan Meghan tidak dulu mengumumkan niat mereka berhenti jadi anggota keluarga senior ke publik.
Ketika akhirnya pengumuman itu muncul pada Rabu (8/01/2020), Ratu Elizabeth II pun dikatakan merasa kecewa. Seorang sumber yang dekat dengan lingkaran anggota senior Kerajaan Inggris pun membeberkan kronologi hingga detik terakhir sebelum Pangeran Harry dan Meghan Markle mengumumkan mundur.
Berikut kronologinya, seperti dilansir Standard:
1. Sehari sebelum Natal (24/12/2019), Pangeran Harry menghubungi Pangeran Charles untuk memberitahu bahwa dia dan keluarga kecilnya akan lebih banyak menghabiskan waktu mereka di Kanada dan Amerika. Namun Pangeran Charles mengatakan agar dia pikir-pikir lagi soal rencananya itu.
2. Pada pagi hari di Tahun Baru (1/01/2020), Pangeran Harry mengirimkan draft proposal tentang perannya sebagai anggota Kerajaan di masa depan. Lagi-lagi, pria 34 tahun ini kembali diinfokan bahwa pihak Istana harus mengkaji lebih jauh lagi, karena prosesnya akan sangat rumit, terutama mengenai pendanaan.
3. Pangeran Harry meminta pertemuan dengan Ratu di Sandringham, segera setelah dia, Meghan Markle, dan anak mereka Archie, pulang dari luburan Natal di Kanada. Namun Ratu Elizabeth II menolak.
4. Melalui perwakilannya, Ratu Elizabeth II menyampaikan kalau dia akan sangat senang bertemu dengan cucu dan cicitnya. Tapi tidak untuk membahas permintaan Harry, sebelum dia mendiskusikan rencananya lebih detail kepada Pangeran Charles.
5. Rencana pertemuan Pangeran Harry dan Ratu Elizabeth II dihalangi oleh orang-orang istana. Tapi Sang Ratu kembali menegaskan dan memperjelas agar cucu keduanya itu jangan dulu mengumumkan ke publik soal rencana masa depannya tersebut dalam waktu dekat.
6. Seolah tak mempedulikan perintah neneknya, Pangeran Harry nekat membuka rencananya ke publik tanpa pemberitahuan sebelumnya. Dia hanya mengirimkan salinan pernyataan resminya kepada Pangeran Charles dan Pangeran William 10 menit sebelum merilisnya di Instagram @sussexroyal. Dikatakan bahwa suami Meghan Markle ini juga tidak berkonsultasi terlebih dahulu perihal perilisan itu.
7. Akibat tindakannya itu, pihak istana disebut sudah memberi peringatan pada keduanya. Isi peringatan itu, "Harry dan Meghan akan dihukum karena sudah melakukan ini." (hst/ami)
Niat Pangeran Harry dan Meghan Markle ini sebenarnya bukanlah sebuah keputusan yang mendadak. Melainkan sudah dibicarakan sebelumnya dengan Ratu Elizabeth II. Namun Sang Ratu menginstruksikan dengan tegas agar Harry dan Meghan tidak dulu mengumumkan niat mereka berhenti jadi anggota keluarga senior ke publik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Sehari sebelum Natal (24/12/2019), Pangeran Harry menghubungi Pangeran Charles untuk memberitahu bahwa dia dan keluarga kecilnya akan lebih banyak menghabiskan waktu mereka di Kanada dan Amerika. Namun Pangeran Charles mengatakan agar dia pikir-pikir lagi soal rencananya itu.
2. Pada pagi hari di Tahun Baru (1/01/2020), Pangeran Harry mengirimkan draft proposal tentang perannya sebagai anggota Kerajaan di masa depan. Lagi-lagi, pria 34 tahun ini kembali diinfokan bahwa pihak Istana harus mengkaji lebih jauh lagi, karena prosesnya akan sangat rumit, terutama mengenai pendanaan.
3. Pangeran Harry meminta pertemuan dengan Ratu di Sandringham, segera setelah dia, Meghan Markle, dan anak mereka Archie, pulang dari luburan Natal di Kanada. Namun Ratu Elizabeth II menolak.
4. Melalui perwakilannya, Ratu Elizabeth II menyampaikan kalau dia akan sangat senang bertemu dengan cucu dan cicitnya. Tapi tidak untuk membahas permintaan Harry, sebelum dia mendiskusikan rencananya lebih detail kepada Pangeran Charles.
6. Seolah tak mempedulikan perintah neneknya, Pangeran Harry nekat membuka rencananya ke publik tanpa pemberitahuan sebelumnya. Dia hanya mengirimkan salinan pernyataan resminya kepada Pangeran Charles dan Pangeran William 10 menit sebelum merilisnya di Instagram @sussexroyal. Dikatakan bahwa suami Meghan Markle ini juga tidak berkonsultasi terlebih dahulu perihal perilisan itu.
7. Akibat tindakannya itu, pihak istana disebut sudah memberi peringatan pada keduanya. Isi peringatan itu, "Harry dan Meghan akan dihukum karena sudah melakukan ini." (hst/ami)
Tags
pangeran harry
pangeran harry mundur dari keluarga kerajaan
meghan markle
pangeran harry meghan markle
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Most Popular
1
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
2
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
3
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
4
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil
5
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
MOST COMMENTED











































