Cerita 'Dewa Petir' Dimarahi Istri karena Pakai Krim Wajah Mahal di Badan
Hestianingsih - wolipop
Kamis, 11 Jul 2019 08:42 WIB
Jakarta
-
La Mer merupakan salah satu brand skincare termahal di pasar high-end. Produk terpopulernya, Creme de la Mer, saja dihargai USD 85 atau Rp 1,2 jutaan untuk ukuran 15 ml.
Maka ketika krim mahal itu dipakai sembarangan, sudah tentu pemiliknya akan marah. Sang 'Dewa Petir', Chris Hemsworth adalah salah satu yang jadi korban amarah karena memakai krim La Mer milik istrinya.
Pemeran Thor dalam film 'Avengers' itu mengaku dia sering 'mencuri' produk pelembap dari meja rias sang istri, Elsa Pataky, termasuk krim La Mer yang jadi produk paling favorit. Elsa kesal pada Chris bukan karena dia diam-diam memakai krim wajah, tapi karena cara dia menggunakannya.
Alih-alih mengoleskan krim mahal itu ke wajah, Chris malah memakainya di bagian tubuh lain seperti bahu dan lengan. Hal itu dilakukannya untuk merawat kulitnya yang terbakar sinar matahari.
"Dia (Elsa) pakai banyak sekali produk dari La Mer, yang mana, kau tahu, harganya tidak murah. Jadi dia kesal saat aku memakai pelembap wajah untuk seluruh tubuhku," kata aktor 35 tahun itu kepada GQ.
Chris pun menyesal telah berbuat hal itu yang menyebabkan Elsa marah besar.
"Aku kena kena batunya karena memakai krim wajahnya yang seharga USD 400 (Rp 5,6 jutaan) itu untuk meredakan kulit yang terbakar. Itu bukan opsi terbaik," tuturnya.
Sebelum dimarahi istri, Chris ternyata tidak tahu kalau krim La Mer yang dipakainya bisa berharga semahal itu. Jika dia tahu lebih awal, dia akan menggunakan produk yang jauh lebih murah seperti minyak kelapa.
"Pada suatu waktu bahuku terbakar matahari dan aku mengoleskannya dengan beberapa produk La Mer tanpa tahu betapa mahal harganya. Dia benar-benar marah," cerita kakak ipar Miley Cyrus ini.
Setelah 'tragedi' tersebut berakhir, Chris pun kini jadi penggemar produk-produk La Mer.
"Wanginya enak sekali, aku ingin memakannya saja," candanya. (hst/hst)
Maka ketika krim mahal itu dipakai sembarangan, sudah tentu pemiliknya akan marah. Sang 'Dewa Petir', Chris Hemsworth adalah salah satu yang jadi korban amarah karena memakai krim La Mer milik istrinya.
Pemeran Thor dalam film 'Avengers' itu mengaku dia sering 'mencuri' produk pelembap dari meja rias sang istri, Elsa Pataky, termasuk krim La Mer yang jadi produk paling favorit. Elsa kesal pada Chris bukan karena dia diam-diam memakai krim wajah, tapi karena cara dia menggunakannya.
Chris Hemswroth dan istri, Elsa Pataky. Foto: Instagram |
Alih-alih mengoleskan krim mahal itu ke wajah, Chris malah memakainya di bagian tubuh lain seperti bahu dan lengan. Hal itu dilakukannya untuk merawat kulitnya yang terbakar sinar matahari.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Chris pun menyesal telah berbuat hal itu yang menyebabkan Elsa marah besar.
"Aku kena kena batunya karena memakai krim wajahnya yang seharga USD 400 (Rp 5,6 jutaan) itu untuk meredakan kulit yang terbakar. Itu bukan opsi terbaik," tuturnya.
Creme de la Mer. Foto: istimewa |
Sebelum dimarahi istri, Chris ternyata tidak tahu kalau krim La Mer yang dipakainya bisa berharga semahal itu. Jika dia tahu lebih awal, dia akan menggunakan produk yang jauh lebih murah seperti minyak kelapa.
"Pada suatu waktu bahuku terbakar matahari dan aku mengoleskannya dengan beberapa produk La Mer tanpa tahu betapa mahal harganya. Dia benar-benar marah," cerita kakak ipar Miley Cyrus ini.
Setelah 'tragedi' tersebut berakhir, Chris pun kini jadi penggemar produk-produk La Mer.
"Wanginya enak sekali, aku ingin memakannya saja," candanya. (hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Most Popular
1
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
2
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
3
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
4
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
5
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil
MOST COMMENTED












































Chris Hemswroth dan istri, Elsa Pataky. Foto: Instagram
Creme de la Mer. Foto: istimewa