Dilarang Suami Main TikTok, Wanita Ini Nekat Bunuh Diri
Anggi Mayasari - wolipop
Minggu, 16 Jun 2019 11:33 WIB
Tamil Nadu
-
Aplikasi Tik Tok biasanya digunakan kebanyakan orang untuk hiburan menunjukkan berbagai aksi video dalam balutan musik. Tapi, wanita di India ini jadi kontroversi setelah memutuskan menggunakan aplikasi Tik Tok untuk aksi bunuh diri.
Wanita yang hanya diidentifikasi sebagai Anitha, merekam saat dirinya meminum racun mematikan di aplikasi Tik Tok. Menurut laporan media seperti dilansir Daily Star, suami Anitha, Pazhanivel komplain tentang istrinya tentang kecanduan Tik Tok.
Pazhanivel meminta istrinya yang berasal dari Tamil Nadu, India ini untuk berhenti menggunakan aplikasi yang memiliki lebih dari 120 juta pengguna aktif di India itu. Pada video terakhir Anita yang jadi kontroversi itu, ia meminum cairan berwarna gelap dari botol putih sebelum terbatuk-batuk.
Wanita berusia 24 tahun ini meninggal tak lama setelah merekam videonya di TikTok. Video yang jadi kontroversi itu pun membuat beberapa saluran berita menerbitkannya di YouTube dan menonaktifkan komentar untuk itu.
Polisi kini sedang menyelidiki insiden tersebut. Rupanya insiden itu bukan pertama kalinya, TikTok, yang dimiliki oleh perusahaan Cina ByteDance telah terhubung dengan kematian di India.
Pada Januari, seorang anak berusia 15 tahun gantung diri di rumahnya di Mumbai setelah neneknya diduga memarahinya karena terus menggunakan aplikasi tersebut. Aplikasi ini juga menjadi berita utama pada bulan April setelah seorang pria berusia 19 tahun secara tidak sengaja ditembak mati oleh seorang teman di Delhi ketika mereka berpose dengan pistol untuk membuat video Tik Tok.
Tik Tok, yang telah menjadi saingan situs jejaring sosial utama seperti Facebook, dilarang di Bangladesh pada Februari sebagai bagian dari tindakan keras terhadap pornografi internet. Aplikasi ini hampir ditutup pada bulan April ketika Pengadilan Tinggi Madras mengeluarkan perintah melarang sementara, tetapi larangan itu kemudian dicabut.
Pengguna TikTok sendiri sebenarnya dapat berbagi video hingga 60 detik dan aplikasi ini sering digunakan untuk memposting lelucon, sketsa komedi, dan video sinkronisasi bibir. (agm/hst)
Wanita yang hanya diidentifikasi sebagai Anitha, merekam saat dirinya meminum racun mematikan di aplikasi Tik Tok. Menurut laporan media seperti dilansir Daily Star, suami Anitha, Pazhanivel komplain tentang istrinya tentang kecanduan Tik Tok.
Pazhanivel meminta istrinya yang berasal dari Tamil Nadu, India ini untuk berhenti menggunakan aplikasi yang memiliki lebih dari 120 juta pengguna aktif di India itu. Pada video terakhir Anita yang jadi kontroversi itu, ia meminum cairan berwarna gelap dari botol putih sebelum terbatuk-batuk.
Baca juga: Induk Tik Tok Mau Bikin Smartphone? |
Wanita berusia 24 tahun ini meninggal tak lama setelah merekam videonya di TikTok. Video yang jadi kontroversi itu pun membuat beberapa saluran berita menerbitkannya di YouTube dan menonaktifkan komentar untuk itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada Januari, seorang anak berusia 15 tahun gantung diri di rumahnya di Mumbai setelah neneknya diduga memarahinya karena terus menggunakan aplikasi tersebut. Aplikasi ini juga menjadi berita utama pada bulan April setelah seorang pria berusia 19 tahun secara tidak sengaja ditembak mati oleh seorang teman di Delhi ketika mereka berpose dengan pistol untuk membuat video Tik Tok.
Tik Tok, yang telah menjadi saingan situs jejaring sosial utama seperti Facebook, dilarang di Bangladesh pada Februari sebagai bagian dari tindakan keras terhadap pornografi internet. Aplikasi ini hampir ditutup pada bulan April ketika Pengadilan Tinggi Madras mengeluarkan perintah melarang sementara, tetapi larangan itu kemudian dicabut.
Pengguna TikTok sendiri sebenarnya dapat berbagi video hingga 60 detik dan aplikasi ini sering digunakan untuk memposting lelucon, sketsa komedi, dan video sinkronisasi bibir. (agm/hst)
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Most Popular
1
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang
2
Mantan Desainer Marni Pindah ke GU Uniqlo, Siap Rancang Fashion Ramah Kantong
3
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
4
Ramalan Zodiak 11 Januari: Aquarius Buat Rencana, Pisces Banyak Peluang
5
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
MOST COMMENTED











































