Isu Selingkuh Cuma Gosip, Pangeran William dan Kate Ultah Pernikahan ke-8
Daniel Ngantung - wolipop
Senin, 29 Apr 2019 22:53 WIB
London
-
Tepat pada Senin (29/4/2019), Pangeran William dan Kate Middleton merayakan ulang tahun kedelapan pernikahannya. Melewati usia delapan tahun pernikahan, baru-baru ini keduanya diterpa gosip perselingkuhan Pangeran William dengan tetangga sekaligus teman dekat Kate Middleton, Rose Hanbury.
Hingga saat ini tak ada klarifikasi dari Kate dan William. Keduanya memilih tetap diam dan menunjukkan pada publik bahwa rumah tangga mereka baik-baik saja. Mereka seolah ingin menegaskan isu perselingkuhan tersebut benar-benar hanya gosip yang tidak perlu ditanggapi. Apalagi kini di tengah perayaan ulang tahun kedelapan, pasangan Kerajaan Inggris itu kebanjiran ucapan selamat. Mereka juga didoakan netizen agar mendapat momongan lagi.
Tanpa terasa delapan tahun berlalu setelah kisah cinta bak dongeng antara seorang pangeran dan perempuan biasa mengikrarkan janji nikahnya dalam sebuah peristiwa yang menjadi fenomena global.
Berbagai ucapan, doa dan harapan memenuhi kolom komentar pada foto yang baru diunggah Kensington Royal di Instagram dan Twitter untuk merayakan momen spesial bagi Pangeran William dan Kate ini.
Dari ribuan komentar, tak sedikit dari netizen yang mengharapkan kehadiran baby royal keempat dari pasangan ini. "Selamat merayakan ulang tahun pernikahan untuk pasangan yang berbahagia ini! Cinta kalian sungguh nyata. Sangat senang melihat betapa bahagianya keluarga kalian. Semoga semakin langgeng! Mungkin, bayi nomor 4?" tulis seorang netizen.
Dari pernikahan tersebut, Pangeran William dan Kate telah dikaruniai tiga anak. Si sulung George, disusul seorang putri bernama Charlotte, dan si bungsu Louis yang baru saja genap setahun pada 23 April lalu.
Untuk merayakan ulang tahun anaknya, Istana Kensington pun merilis wajah terbaru Louis yang jarang terlihat publik.
Dalam fotonya, Pangeran Louis tampil menggemaskan dengan sweater biru bergambar anjing. Pipinya nampak merah yang membuat ia semakin mirip kakak-kakaknya, Pangeran George dan Putri Charlotte saat bayi. Bayi berambut pirang itu bahkan sudah memiliki dua gigi yang terlihat ketika ia tersenyum lebar ke kamera.
Fotografer di balik foto yang menggemaskan ini tak lain adalah sang ibu, Kate Middleton. Foto tersebut diambil sebulan lalu di rumah mereka di Norfolk, Anmer Hall. "Louis terlihat seperti campuran dari Charlotte dan George ya" tulis akun @mo.ryan17.
(dtg/dtg)
Hingga saat ini tak ada klarifikasi dari Kate dan William. Keduanya memilih tetap diam dan menunjukkan pada publik bahwa rumah tangga mereka baik-baik saja. Mereka seolah ingin menegaskan isu perselingkuhan tersebut benar-benar hanya gosip yang tidak perlu ditanggapi. Apalagi kini di tengah perayaan ulang tahun kedelapan, pasangan Kerajaan Inggris itu kebanjiran ucapan selamat. Mereka juga didoakan netizen agar mendapat momongan lagi.
Tanpa terasa delapan tahun berlalu setelah kisah cinta bak dongeng antara seorang pangeran dan perempuan biasa mengikrarkan janji nikahnya dalam sebuah peristiwa yang menjadi fenomena global.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pangeran William dan Kate Middleton merayakan ulang tahun kedelapan pernikahannya pada Senin (29/4/2019). (Foto: Getty Images) |
Dari ribuan komentar, tak sedikit dari netizen yang mengharapkan kehadiran baby royal keempat dari pasangan ini. "Selamat merayakan ulang tahun pernikahan untuk pasangan yang berbahagia ini! Cinta kalian sungguh nyata. Sangat senang melihat betapa bahagianya keluarga kalian. Semoga semakin langgeng! Mungkin, bayi nomor 4?" tulis seorang netizen.
Dari pernikahan tersebut, Pangeran William dan Kate telah dikaruniai tiga anak. Si sulung George, disusul seorang putri bernama Charlotte, dan si bungsu Louis yang baru saja genap setahun pada 23 April lalu.
Untuk merayakan ulang tahun anaknya, Istana Kensington pun merilis wajah terbaru Louis yang jarang terlihat publik.
Dalam fotonya, Pangeran Louis tampil menggemaskan dengan sweater biru bergambar anjing. Pipinya nampak merah yang membuat ia semakin mirip kakak-kakaknya, Pangeran George dan Putri Charlotte saat bayi. Bayi berambut pirang itu bahkan sudah memiliki dua gigi yang terlihat ketika ia tersenyum lebar ke kamera.
Fotografer di balik foto yang menggemaskan ini tak lain adalah sang ibu, Kate Middleton. Foto tersebut diambil sebulan lalu di rumah mereka di Norfolk, Anmer Hall. "Louis terlihat seperti campuran dari Charlotte dan George ya" tulis akun @mo.ryan17.
Pangeran Louis (Foto: Dok. Kensington Royal) |
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Alasan Drakor Love Me Menarik Ditonton, Dibintangi Seo Hyun Jin & Chang Ryul
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Sudah Cerai, Kim Kardashian Masih Jadi Fans Sepatu Rancangan Kanye West
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Most Popular
1
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
2
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
3
7 Potret Teagan Croft, Pemeran Rapunzel di Live-action 'Tangled'
4
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
5
Alasan Drakor Love Me Menarik Ditonton, Dibintangi Seo Hyun Jin & Chang Ryul
MOST COMMENTED












































Pangeran William dan Kate Middleton merayakan ulang tahun kedelapan pernikahannya pada Senin (29/4/2019). (Foto: Getty Images)
Pangeran Louis (Foto: Dok. Kensington Royal)