Neville Longbottom di Harry Potter Resmi Menikah, Bikin Muggle Patah Hati
Eny Kartikawati - wolipop
Selasa, 29 Mei 2018 08:54 WIB
Jakarta
-
Bintang film Harry Potter, Matthew Lewis, resmi menikahi kekasihnya Angela Jones di Italia. Inilah potret bahagia si ganteng pemeran Neville Longbottom itu.
Matthew Lewis mengunggah foto kebersamaannya dengan Angela usai resmi menikah. Memakai setelan hitam dan dasi kupu-kupu, aktor 28 tahun itu tampak tersenyum bahagia sambil memandang sang istri yang begitu cantik dengan gaun pengantin berwarna putih.
"Not only did I miss @ArcticMonkeys in LA but they were performing in Italy at the same time we were there and my wife made me get married instead. Fuming," demikian Matthew mengumumkan pernikahannya dengan Angela melalui keterangan foto yang diunggahnya ke Twitter pada Selasa (29/5/2018).
Baca Juga: Hot! Pemeran Neville Longbottom di Harry Potter Pose Pamer Perut Six Pack
Matthew mengungkapkan bahwa dia harus melewatkan konser band Arctic Monkeys di Los Angeles. Kini saat dirinya berada di negara yang sama dengan band Inggris itu menggelar konser, dia pun tak bisa menonton karena di hari tersebut dia menikahi wanita pujaan hatinya.
Pernikahan Matthew dan Angela diketahui digelar di Belmond Hotel Splendido, Portofino, Selasa (29/5/2018). Pernikahan sejoli ini digelar setelah sebelumnya mereka bertunangan pada Desember 2016.
Seperti dikutip E! News, juru bicara Matthew mengungkapkan aktor ganteng itu memang berencana menggelar pernikahan secepatnya setelah bertunangan. Dan pernikahan itu terjadi 1,5 tahun setelah Matthew melamar sang kekasih yang dipacarinya sejak Juli 2016.
Sosok Matthew yang juga mengumumkan pernikahannya di Instagram banyak diidolakan fans Harry Potter khususnya para wanita. Apalagi dengan transformasi dirinya yang mengagumkan dari bocah yang dulunya bertubuh berisi menjadi pria dewasa berperut six pack.
Kehidupan asmaranya yang jarang terekspos ke publik membuat pernikahannya ini mengejutkan untuk para muggle (sebutan untuk golongan manusia di film Harry Potter). Mereka pun membanjiri halaman komentar Instagram Matthew dengan deretan kalimat patah hati. "ahhhhhhh omg 😍😭😭😭," tulis seorang pengguna Instagram. "What! 😢😢 I'm happy and all but my dreams of marrying him have now been crushed," tulis muggle wanita lainnya yang patah hati.
Saksikan video 20Detik mengenai tanggapan fans Matthew Lewis menikah, di sini:
(eny/eny)
Matthew Lewis mengunggah foto kebersamaannya dengan Angela usai resmi menikah. Memakai setelan hitam dan dasi kupu-kupu, aktor 28 tahun itu tampak tersenyum bahagia sambil memandang sang istri yang begitu cantik dengan gaun pengantin berwarna putih.
"Not only did I miss @ArcticMonkeys in LA but they were performing in Italy at the same time we were there and my wife made me get married instead. Fuming," demikian Matthew mengumumkan pernikahannya dengan Angela melalui keterangan foto yang diunggahnya ke Twitter pada Selasa (29/5/2018).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Matthew mengungkapkan bahwa dia harus melewatkan konser band Arctic Monkeys di Los Angeles. Kini saat dirinya berada di negara yang sama dengan band Inggris itu menggelar konser, dia pun tak bisa menonton karena di hari tersebut dia menikahi wanita pujaan hatinya.
Pernikahan Matthew dan Angela diketahui digelar di Belmond Hotel Splendido, Portofino, Selasa (29/5/2018). Pernikahan sejoli ini digelar setelah sebelumnya mereka bertunangan pada Desember 2016.
Seperti dikutip E! News, juru bicara Matthew mengungkapkan aktor ganteng itu memang berencana menggelar pernikahan secepatnya setelah bertunangan. Dan pernikahan itu terjadi 1,5 tahun setelah Matthew melamar sang kekasih yang dipacarinya sejak Juli 2016.
Sosok Matthew yang juga mengumumkan pernikahannya di Instagram banyak diidolakan fans Harry Potter khususnya para wanita. Apalagi dengan transformasi dirinya yang mengagumkan dari bocah yang dulunya bertubuh berisi menjadi pria dewasa berperut six pack.
Kehidupan asmaranya yang jarang terekspos ke publik membuat pernikahannya ini mengejutkan untuk para muggle (sebutan untuk golongan manusia di film Harry Potter). Mereka pun membanjiri halaman komentar Instagram Matthew dengan deretan kalimat patah hati. "ahhhhhhh omg 😍😭😭😭," tulis seorang pengguna Instagram. "What! 😢😢 I'm happy and all but my dreams of marrying him have now been crushed," tulis muggle wanita lainnya yang patah hati.
Saksikan video 20Detik mengenai tanggapan fans Matthew Lewis menikah, di sini:
(eny/eny)
Pakaian Wanita
Bosan Pakai Outfit Itu-Itu Saja? Pilihan Blazer Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung On Point!
Pakaian Pria
Bowtie Hitam atau Dasi Motif? Cara Aman Tampil Rapi di Acara Penting
Pakaian Wanita
Cari Jeans yang Nyaman dan Tetap Keren? Pilih Jeans Ini Untuk Tampil Percaya Diri di 2026!
Pakaian Pria
Investment Piece Under 500K! Rekomendasi Ikat Pinggang Pria yang Bikin Celana Lebih Rapi & Proporsional
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Most Popular
1
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
2
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
3
60 Ucapan Terima Kasih untuk Mengapresiasi Diri Sendiri, Menguatkan Hati
4
Halo Lip, Tren Makeup 2026 yang Memberi Efek Bibir Penuh Alami
5
Viral Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran, Ini Harganya di Tanah Abang
MOST COMMENTED











































