Begini Rumitnya Persiapan Rosie Huntington-Whiteley untuk Selfie
Daniel Ngantung - wolipop
Sabtu, 29 Apr 2017 10:47 WIB
London
-
Selfie bagi supermodel Rosie Huntington-Whiteley harus dilakukan secara serius. Tak heran jika ia membutuhkan persiapan yang matang demi hasil selfie yang maksimal.
Seperti apa persiapan model yang juga aktris asal Inggris itu? Persiapannya cukup mendetail bak pemotretan bersama fotografer profesional. Bukan sekadar penampilan fisik, tapi urusan pencahayaan hingga jumlah foto pun sangat diperhatikannya.
"Well, Anda butuh waktu 30 menit, pencahayaan yang bagus, serta bersiap untuk memotret dirimu lebih dari 100 kali, lalu memfilternya tiga kali," kata Rosie kepada majalah Glamour UK saat ditanya soal tips untuk hasil selfie yang sempurna.
Ada kepuasan tersendiri yang Rosie rasakan saat mengunggah hasil selfie terbaiknya di Instagram. Namun terkadang ia was-was foto-foto tersebut dapat membuat para remaja putri minder.
"Aku khawatir remaja putri di sana dengan pergumulan tentang imej tubuhnya akan merasa insecure karena melihat foto-foto supermodel yang terkesan tak bercacat,"
ungkap model 30 tahun itu.
Pasalnya, Rosie pun pernah merasakannya sendiri. Wanita yang tengah mengandung buah cintanya dengan aktor Jason Statham itu terkadang mengalami krisis percaya diri karena kurang nyaman dengan bentuk tubuhnya.
(dtg/dtg)
Seperti apa persiapan model yang juga aktris asal Inggris itu? Persiapannya cukup mendetail bak pemotretan bersama fotografer profesional. Bukan sekadar penampilan fisik, tapi urusan pencahayaan hingga jumlah foto pun sangat diperhatikannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ada kepuasan tersendiri yang Rosie rasakan saat mengunggah hasil selfie terbaiknya di Instagram. Namun terkadang ia was-was foto-foto tersebut dapat membuat para remaja putri minder.
"Aku khawatir remaja putri di sana dengan pergumulan tentang imej tubuhnya akan merasa insecure karena melihat foto-foto supermodel yang terkesan tak bercacat,"
ungkap model 30 tahun itu.
Pasalnya, Rosie pun pernah merasakannya sendiri. Wanita yang tengah mengandung buah cintanya dengan aktor Jason Statham itu terkadang mengalami krisis percaya diri karena kurang nyaman dengan bentuk tubuhnya.
(dtg/dtg)
Home & Living
Bajumu Berantakan & Nggak Ada Tempat Simpan? Lemari Ini Bisa Jadi Solusinya
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Most Popular
1
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
2
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
3
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
4
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
5
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
MOST COMMENTED











































