Foto: Ini yang Dilakukan Miss Universe 2016 di Indonesia
Anggi Maya - wolipop
Senin, 03 Apr 2017 08:26 WIB
Jakarta
-
Ada yang istimewa pada grand final pemilihan Puteri Indonesia 2017 yang diselenggarakan pada Jumat lalu (31/3/2017). Kehadiran Miss Universe 2016 Iris Mittenaere menjadi tamu kehormatan di kontes kecantikan tersebut.
Kedatangan Iris yang tiba di Indonesia tepat sehari sebelum malam grand final ini juga sekaligus menjadi kesempatan untuk memperkenalkan budaya dan pariwisata Indonesia ke kancah internasional melalui Miss Universe. Berikut beberapa hal yang dilakukan Miss Universe 2016 saat berada di Indonesia.
1. Salurkan Bantuan Sosial
Wanita 24 tahun ini bersama-sama Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa menyalurkan bantuan sosial non tunai di Agen Ahmad Syafei Efendi, Radio Dalam Raya, Jakarta Selatan. Iris pun tampak manis menggunakan busana tradisional khas budaya Indonesia dengan mini dress batik hitam coklat.
Iris mengakui kunjungan dirinya ke Indonesia kali ini merupakan kedua kalinya setelah beberapa minggu lalu dirinya pernah ke Bali dan terlibat dalam proses syuting iklan uc1000. Selain itu Miss Universe 2016 juga akan mengikuti berbagai kegiatan yang telah disiapkan oleh Yayasan Puteri Indonesia seperti kunjungan-kunjungan sponsor serta kegiatan sosial kepada penyandang bibir sumbing di Rumah Sakit Hermina.
2. Menjadi Tamu di Pemilihan Puteri Indonesia 2017
Menggunakan dress biru karya desainer An'soe dan mahkota diamond nexus, Iris menyapa para awak media di Jakarta beberapa jam sebelum acara grand final Puteri Indonesia 2017 dimulai. Wanita asal Perancis ini mengaku Indonesia merupakan negara pertama yang ia kunjungi sebagai Miss Universe.
"Jadi saya merasa senang karena ini juga merupakan kontes kecantikan pertama yang saya hadiri sebagai Miss Universe. Saya juga senang bisa bertemu lagi dengan Kezia, teman saya di Miss Universe," tambah Iris di Plenary Hall Jakarta Convention Center, Jumat (31/3/2017).
Selain itu wanita yang bercita-cita sebagai dokter gigi ini juga mengungkapkan bahwa dirinya mengenal dekat sosok aktris dan penyanyi Indonesia, Anggun C Sasmi. Iris menuturkan bahwa Anggun salah satu orang yang sangat mendukung kariernya untuk maju di kontes kecantikan ratu sejagat.
"Anggun adalah salah satu juri pada kontes kecantikan Miss France. Ia sangat mendukung saya hingga akhirnya saya bisa menang dan saya sangat menyukainya," kata Iris.
3. Pakai Kebaya
Tak hanya menjadi tamu kehormatan di ajang pemilihan Puteri Indonesia 2017, Iris juga tampil memukau saat berjalan di panggung sambil melambaikan tangan dan menyapa seluruh penonton Indonesia. Penampilannya semakin anggun dalam balutan kebaya rancangan desainer Intan Avantie.
Iris pun antusias menjadi saksi mata lahirnya Puteri Indonesia 2017. Ia juga mengungkapkan kalau semua wanita indonesia berhak mengikuti kontes ini karena Iris yakin kalau setiap wanita tak hanya memiliki paras cantik tetapi juga memiliki kecerdasan serta berbakat.
"Kehadiran saya semoga dapat menginspirasi para kontestan dan juga sekaligus untuk menunjukkan jika wanita itu memiliki kekuatan," ujar Iris. (ays/ays)
Kedatangan Iris yang tiba di Indonesia tepat sehari sebelum malam grand final ini juga sekaligus menjadi kesempatan untuk memperkenalkan budaya dan pariwisata Indonesia ke kancah internasional melalui Miss Universe. Berikut beberapa hal yang dilakukan Miss Universe 2016 saat berada di Indonesia.
1. Salurkan Bantuan Sosial
Foto: Pool |
Wanita 24 tahun ini bersama-sama Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa menyalurkan bantuan sosial non tunai di Agen Ahmad Syafei Efendi, Radio Dalam Raya, Jakarta Selatan. Iris pun tampak manis menggunakan busana tradisional khas budaya Indonesia dengan mini dress batik hitam coklat.
Foto: Pool |
Iris mengakui kunjungan dirinya ke Indonesia kali ini merupakan kedua kalinya setelah beberapa minggu lalu dirinya pernah ke Bali dan terlibat dalam proses syuting iklan uc1000. Selain itu Miss Universe 2016 juga akan mengikuti berbagai kegiatan yang telah disiapkan oleh Yayasan Puteri Indonesia seperti kunjungan-kunjungan sponsor serta kegiatan sosial kepada penyandang bibir sumbing di Rumah Sakit Hermina.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop |
Menggunakan dress biru karya desainer An'soe dan mahkota diamond nexus, Iris menyapa para awak media di Jakarta beberapa jam sebelum acara grand final Puteri Indonesia 2017 dimulai. Wanita asal Perancis ini mengaku Indonesia merupakan negara pertama yang ia kunjungi sebagai Miss Universe.
"Jadi saya merasa senang karena ini juga merupakan kontes kecantikan pertama yang saya hadiri sebagai Miss Universe. Saya juga senang bisa bertemu lagi dengan Kezia, teman saya di Miss Universe," tambah Iris di Plenary Hall Jakarta Convention Center, Jumat (31/3/2017).
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop |
Selain itu wanita yang bercita-cita sebagai dokter gigi ini juga mengungkapkan bahwa dirinya mengenal dekat sosok aktris dan penyanyi Indonesia, Anggun C Sasmi. Iris menuturkan bahwa Anggun salah satu orang yang sangat mendukung kariernya untuk maju di kontes kecantikan ratu sejagat.
"Anggun adalah salah satu juri pada kontes kecantikan Miss France. Ia sangat mendukung saya hingga akhirnya saya bisa menang dan saya sangat menyukainya," kata Iris.
3. Pakai Kebaya
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop |
Tak hanya menjadi tamu kehormatan di ajang pemilihan Puteri Indonesia 2017, Iris juga tampil memukau saat berjalan di panggung sambil melambaikan tangan dan menyapa seluruh penonton Indonesia. Penampilannya semakin anggun dalam balutan kebaya rancangan desainer Intan Avantie.
Iris pun antusias menjadi saksi mata lahirnya Puteri Indonesia 2017. Ia juga mengungkapkan kalau semua wanita indonesia berhak mengikuti kontes ini karena Iris yakin kalau setiap wanita tak hanya memiliki paras cantik tetapi juga memiliki kecerdasan serta berbakat.
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop |
"Kehadiran saya semoga dapat menginspirasi para kontestan dan juga sekaligus untuk menunjukkan jika wanita itu memiliki kekuatan," ujar Iris. (ays/ays)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Most Popular
1
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
2
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
3
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
4
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
5
Ramalan Zodiak Pisces 2026: Kesempatan Emas Terbuka, Jangan Salah Langkah
MOST COMMENTED












































Foto: Pool
Foto: Pool
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop
Foto: Mohammad Abduh/Wolipop