Resmi Tunangan, Pippa Middleton Akan Dinikahi Miliuner Tampan Ini
Eny Kartikawati - wolipop
Selasa, 19 Jul 2016 10:33 WIB
Jakarta
-
Pippa Middleton akhirnya akan mengikuti jejak kakaknya, Kate Middleton, melepas masa lajangnya. Pippa tidak lama lagi akan dinikahi oleh kekasihnya, miliuner tampan James Matthews, yang baru saja resmi melamarnya.
Seperti dilaporkan E!, Pippa dan James resmi bertunangan setelah wanita 32 tahun itu terlihat di publik mengenakan cincin di jari manis tangan kirinya pada 18 Juli 2016. Sementara Daily Mail melaporkan, adik Duchess of Cambridge itu dilamar kekasihnya saat mereka liburan di kawasan taman nasional Lake District, Inggris, akhir pekan kemarin.
Pertunangan tersebut, menurut sumber, disambut bahagia kedua orangtua Pippa, Mike dan Carole Middleton. "Mereka menyukai James dan mereka yakin dia akan membuat Pippa sangat bahagia," ujarnya.
Sama seperti Pippa, James Matthews bukan keturunan kerajaan. Meski demikian keluarganya cukup terpandang di Inggris. Keluarganya memiliki hotel Eden Rock di St. Barts, Karibia. Seperti dikutip dari People, keluarga Middleton pernah diundang menginap di hotel mewah tersebut.
Sehari-harinya, James sendiri mengelola perusahaannya Eden Rock Capital Management. Dia merupakan salah satu miliuner muda di negeri Pangeran William tersebut. Dia memiliki rumah di London senilai US$ 22 juta dan kerap berpergian dengan pesawat jet miliknya.
Pippa dan James diketahui dekat sejak Oktober 2015. Selama bersama keduanya telah berlibur ke tempat-tempat mewah. Misalnya saja pada Maret 2016, mereka berlibur ke Birken, Norwegia.
(eny/eny)
Seperti dilaporkan E!, Pippa dan James resmi bertunangan setelah wanita 32 tahun itu terlihat di publik mengenakan cincin di jari manis tangan kirinya pada 18 Juli 2016. Sementara Daily Mail melaporkan, adik Duchess of Cambridge itu dilamar kekasihnya saat mereka liburan di kawasan taman nasional Lake District, Inggris, akhir pekan kemarin.
Pertunangan tersebut, menurut sumber, disambut bahagia kedua orangtua Pippa, Mike dan Carole Middleton. "Mereka menyukai James dan mereka yakin dia akan membuat Pippa sangat bahagia," ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Sama seperti Pippa, James Matthews bukan keturunan kerajaan. Meski demikian keluarganya cukup terpandang di Inggris. Keluarganya memiliki hotel Eden Rock di St. Barts, Karibia. Seperti dikutip dari People, keluarga Middleton pernah diundang menginap di hotel mewah tersebut.
Sehari-harinya, James sendiri mengelola perusahaannya Eden Rock Capital Management. Dia merupakan salah satu miliuner muda di negeri Pangeran William tersebut. Dia memiliki rumah di London senilai US$ 22 juta dan kerap berpergian dengan pesawat jet miliknya.
Pippa dan James diketahui dekat sejak Oktober 2015. Selama bersama keduanya telah berlibur ke tempat-tempat mewah. Misalnya saja pada Maret 2016, mereka berlibur ke Birken, Norwegia.
(eny/eny)
Pakaian Pria
Investment Piece Under 500K! Rekomendasi Ikat Pinggang Pria yang Bikin Celana Lebih Rapi & Proporsional
Kesehatan
Sering Mobilisasi & Terpapar Polusi? Ini Pilihan Masker Medis yang Nyaman Dipakai Sehari-Hari!
Pakaian Pria
Lebih Suka Pakai Jam Digital? Ini Rekomendasi Jam Digital yang Utamakan Fungsi +Bonus Tampilan Keren
Pakaian Pria
Cari Jam Automatic yang Kepakai Terus? Parlent Gallant Vortex 42MM Bisa Jadi Pilihan!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Most Popular
1
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
2
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
3
60 Ucapan Terima Kasih untuk Mengapresiasi Diri Sendiri, Menguatkan Hati
4
Halo Lip, Tren Makeup 2026 yang Memberi Efek Bibir Penuh Alami
5
Viral Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran, Ini Harganya di Tanah Abang
MOST COMMENTED












































