Masih Hamil Anak Kedua, Blake Lively Ingin Tambah Momongan Lagi
Daniel Ngantung - wolipop
Selasa, 21 Jun 2016 13:03 WIB
Jakarta
-
Aktris Blake Lively akan segera menyambut kehadiran buah hati keduanya. Meski usia kandungannya masih muda, istri aktor Ryan Reynolds ini ternyata sudah tidak sabar ingin menambah momongan lagi.
Tidak hanya Blake, suaminya pun mendambakan hal yang sama. Bagi pasangan ini, dua anak tidaklah cukup. Bintang 'Cafe Society' itu mengungkapkan hal tersebut saat hadir di acara bincang TV Today Show beberapa waktu lalu.
"Aku mau lima anak, sementara suamiku ingin empat anak. Resmi sudah kami adalah pasangan yang suka beranak," gurau Blake seperti dikutip dari Female First.
Tapi, sembari menantikan kehadiran momongan baru, Blake fokus membesarkan putri pertamanya, James, yang saat ini sudah berusia 1,5 tahun. Menurut aktris yang populer berkat perannya di serial TV 'Gossip Girl' itu, putrinya tumbuh dengan penuh sukacita.
"Dia sangat ceria dan bahagia. Putriku adalah anak terlucu yang ada di kehidupanku," ungkap Blake.
Ia pun sangat menikmati perannya sebagai seorang ibu. Blake & Ryan berprinsip untuk membesarkan anak mereka sesederhana mungkin, layaknya keluarga pada umumnya.
"Ryan tumbuh di tengah keluarga yang normal. Kami pun mau anak-anak kami seperti itu. Semoga ketenaran kami tidak merenggut kebahagian masa kecil mereka," kata Blake.
Blake dan Ryan menikah pada 2012 silam. Sebelumnya kepada majalah Marie Claire, Blake mengungkapkan alasan yang membuatnya mantap untuk menjadi istri bintang 'Deadpool' tersebut.
"Aku tahu dia akan selalu menjadi sahabatku untuk sepanjang hidupku. Itu adalah hal terpenting untukku. Aku tidak pernah mengalami pertemanan seperti yang aku rasakan dengannya. Aku menyukainya seperti aku mencintainya," tutur Blake. (dng/dng)
Tidak hanya Blake, suaminya pun mendambakan hal yang sama. Bagi pasangan ini, dua anak tidaklah cukup. Bintang 'Cafe Society' itu mengungkapkan hal tersebut saat hadir di acara bincang TV Today Show beberapa waktu lalu.
"Aku mau lima anak, sementara suamiku ingin empat anak. Resmi sudah kami adalah pasangan yang suka beranak," gurau Blake seperti dikutip dari Female First.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia sangat ceria dan bahagia. Putriku adalah anak terlucu yang ada di kehidupanku," ungkap Blake.
![]() |
Ia pun sangat menikmati perannya sebagai seorang ibu. Blake & Ryan berprinsip untuk membesarkan anak mereka sesederhana mungkin, layaknya keluarga pada umumnya.
"Ryan tumbuh di tengah keluarga yang normal. Kami pun mau anak-anak kami seperti itu. Semoga ketenaran kami tidak merenggut kebahagian masa kecil mereka," kata Blake.
Blake dan Ryan menikah pada 2012 silam. Sebelumnya kepada majalah Marie Claire, Blake mengungkapkan alasan yang membuatnya mantap untuk menjadi istri bintang 'Deadpool' tersebut.
"Aku tahu dia akan selalu menjadi sahabatku untuk sepanjang hidupku. Itu adalah hal terpenting untukku. Aku tidak pernah mengalami pertemanan seperti yang aku rasakan dengannya. Aku menyukainya seperti aku mencintainya," tutur Blake. (dng/dng)
Home & Living
Bajumu Berantakan & Nggak Ada Tempat Simpan? Lemari Ini Bisa Jadi Solusinya
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Most Popular
1
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
2
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
3
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
4
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
5
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
MOST COMMENTED












































