Awet Muda, Ayah dan Ibu Ini Sering Dikira Kakak dan Pacar Anaknya
Rahmi Anjani - wolipop
Rabu, 16 Mar 2016 11:17 WIB
Jakarta
-
Satu keluarga tengah membuat heboh para netizen China. Bukan karena skandal atau prestasi tertentu namun karena wajah mereka yang awet muda. Hal tersebut terungkap pasca seorang wanita mengunggah foto dirinya bersama orangtuanya. Ayah dan ibu pemilik akun Weibo sysev7n itu tampak sangat muda sehingga membuat kagum dan terkejut banyak orang.
Awalnya wanita tersebut tidak menyadari penampilan awet muda orangtuanya. Sampai suatu saat wanita yang tidak diketahui nama aslinya itu membersihkan foto-foto lama sang ayah di rumah mereka di Chengdu, Tiongkok. Ia pun kemudian membandingkan gambar tersebut dengan foto liburan mereka beberapa waktu lalu. Wanita cantik itu pun melihat jika bukan hanya ayah namun juga ibunya seperti tidak menua sedikitpun.
Kemudian ia mem-posting foto baru dan lama orangtuanya ke akun media sosial Weibo. Menurut People Daily Online, unggahan itu langsung menjadi perbincangan banyak orang.
Ibu dan ayah dari wanita muda itu diketahui berusia 47 tahun. Dilihat dari foto yang diambil 18 tahun yang lalu, wajah sang ayah memang masih terlihat sama bahkan tampak lebih stylish. Tengok saja, gayanya ketika tengah liburan. Pria itu memakai busana kasual yang dilengkapi shawl dan kaca mata hitam. Di foto lain, ia juga terlihat mengenakan kemeja putih dengan tangan digulung dan celana jeans hitam serta sneaker. Pantas saja, jika ia sering disangka pacar anaknya.
Begitu juga dengan ibunya. Dalam foto, ia pun terlihat cantik terlebih dengan rambut yang dicat cokelat dan riasan ala wanita muda. Begitu pula dengan gaya busana stylish-nya yang semakin membuat wanita tersebut tampak seperti kakak dari pada ibu. Sementara nenek pengunggah yang berusia 67 tahun malah yang lebih sering dikira ibunya.
Unggahan foto ini pun banyak menghasilan pujian dari para pengguna internet. Meski begitu, tidak sedikit pula yang berkomentar negatif dengan mengira bahwa keluarga tersebut telah melakukan operasi plastik. Hal itu membuat si pengunggah menghapus beberapa foto selain karena tidak menyangka posting-an tersebut akan disebar banyak orang. (ami/ami)
Awalnya wanita tersebut tidak menyadari penampilan awet muda orangtuanya. Sampai suatu saat wanita yang tidak diketahui nama aslinya itu membersihkan foto-foto lama sang ayah di rumah mereka di Chengdu, Tiongkok. Ia pun kemudian membandingkan gambar tersebut dengan foto liburan mereka beberapa waktu lalu. Wanita cantik itu pun melihat jika bukan hanya ayah namun juga ibunya seperti tidak menua sedikitpun.
Kemudian ia mem-posting foto baru dan lama orangtuanya ke akun media sosial Weibo. Menurut People Daily Online, unggahan itu langsung menjadi perbincangan banyak orang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
![]() |
Begitu juga dengan ibunya. Dalam foto, ia pun terlihat cantik terlebih dengan rambut yang dicat cokelat dan riasan ala wanita muda. Begitu pula dengan gaya busana stylish-nya yang semakin membuat wanita tersebut tampak seperti kakak dari pada ibu. Sementara nenek pengunggah yang berusia 67 tahun malah yang lebih sering dikira ibunya.
![]() |
Unggahan foto ini pun banyak menghasilan pujian dari para pengguna internet. Meski begitu, tidak sedikit pula yang berkomentar negatif dengan mengira bahwa keluarga tersebut telah melakukan operasi plastik. Hal itu membuat si pengunggah menghapus beberapa foto selain karena tidak menyangka posting-an tersebut akan disebar banyak orang. (ami/ami)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Most Popular
1
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
2
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
3
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
4
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
5
Ramalan Zodiak Pisces 2026: Kesempatan Emas Terbuka, Jangan Salah Langkah
MOST COMMENTED














































