Hamil Besar, Anne Hathaway Tetap Percaya Diri Pakai Bikini di Pantai
Daniel Ngantung - wolipop
Rabu, 06 Jan 2016 18:30 WIB
Jakarta
-
Pasangan selebriti Anne Hathaway dan Adam Shulman sedang berbahagia. Pasalnya, pasangan yang menikah pada 2012 silam itu tengah menantikan kelahiran momongan pertamanya. Sempat bungkam, Anne akhirnya mengungkap kehamilannnya dalam sebuah foto di Instagram yang menampilkan dirinya di pantai, hanya berbalutkan bikini dengan perut besar menonjol.
Aktris pemenang Oscar itu sebelumnya memang tidak pernah mengumbar kabar bahagia tersebut kepada publik sejak kehamilannya mulai terkuak oleh media beberapa bulan lalu. Tapi, itu tidak bertahan lama hingga akhirnya Anne mengunggah foto tersebut, Senin (4/1/2016).
Dalam keterangan fotonya, Anne mengatakan bukan tipikal wanita yang senang memamerkan foto berbikini di media sosial. Foto tersebut sebetulnya, bintang 'The Intern' ini unggah untuk menyindir paparazzi yang berusaha memotretnya di pantai. Seperti dikabarkan Daily Mail, Anne sedang berada di Hawaii untuk menikmati libur akhir tahun sambil 'babymoon' untuk menantikan kelahiran anak pertamanya.
"So, posting a bikini pic is a little out of character for me, but just now while I was at the beach I noticed I was being photographed. I figure if this kind of photo is going to be out in the world it should at least be an image that makes me happy (and be one that was taken with my consent. And with a filter :)," tulisnya.
Dalam foto itu, Anne berpose dalam balutan bikini merah sembari memberikan senyuman terbaiknya. Kedua tangannya memegang perutnya yang sudah membesar. Dari foto tersebut terlihat wanita 33 tahun ini tetap merasa nyaman dan percaya diri dalam balutan bikini meski sedang hamil besar. Hingga saat ini, foto itu sudah mendapatkan lebih dari 300.000 likes.
Tidak diketahui pasti usia kehamilan Anne. Tapi seorang sumber mengatakan kepada E! News akhir November lalu, bahwa janin Anne sudah memasuki masa trisemester kedua. "Anne is in her second trimester and feeling great!" kata sumber tersebut.
(dng/dng)
Aktris pemenang Oscar itu sebelumnya memang tidak pernah mengumbar kabar bahagia tersebut kepada publik sejak kehamilannya mulai terkuak oleh media beberapa bulan lalu. Tapi, itu tidak bertahan lama hingga akhirnya Anne mengunggah foto tersebut, Senin (4/1/2016).
Dalam keterangan fotonya, Anne mengatakan bukan tipikal wanita yang senang memamerkan foto berbikini di media sosial. Foto tersebut sebetulnya, bintang 'The Intern' ini unggah untuk menyindir paparazzi yang berusaha memotretnya di pantai. Seperti dikabarkan Daily Mail, Anne sedang berada di Hawaii untuk menikmati libur akhir tahun sambil 'babymoon' untuk menantikan kelahiran anak pertamanya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam foto itu, Anne berpose dalam balutan bikini merah sembari memberikan senyuman terbaiknya. Kedua tangannya memegang perutnya yang sudah membesar. Dari foto tersebut terlihat wanita 33 tahun ini tetap merasa nyaman dan percaya diri dalam balutan bikini meski sedang hamil besar. Hingga saat ini, foto itu sudah mendapatkan lebih dari 300.000 likes.
Tidak diketahui pasti usia kehamilan Anne. Tapi seorang sumber mengatakan kepada E! News akhir November lalu, bahwa janin Anne sudah memasuki masa trisemester kedua. "Anne is in her second trimester and feeling great!" kata sumber tersebut.
![]() |
(dng/dng)
Home & Living
Bajumu Berantakan & Nggak Ada Tempat Simpan? Lemari Ini Bisa Jadi Solusinya
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Most Popular
1
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
2
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
3
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
4
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
5
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam
MOST COMMENTED












































