Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Demi Ratu Inggris, Kate Middleton Akan Tampil di Publik Pasca Melahirkan

Eny Kartikawati - wolipop
Selasa, 26 Mei 2015 09:11 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Getty Images
Jakarta - Pasca melahirkan anak keduanya, Kate Middleton tidak bisa berlama-lama menjalani 'cuti' dari menjalani tugas kerajaan‎. Kate harus kembali terlihat di publik demi merayakan ulang tahun pimpinan Kerajaan Inggris, Ratu Elizabeth II.

Ulang tahun ke-89 Ratu Elizabeth II ‎sebenarnya jatuh pada 21 April 2015 kemarin. Namun perayaan yang digelar dalam bentuk parade baru akan diadakan pada 13 Juni mendatang.

Majalah OK melaporkan, sang ratu menginginkan Kate menghadiri parade tersebut. Padahal sebenarnya Duchess of Cambridge itu tengah cuti melahirkan. "Dia merasa satu bulan sudah lebih dari cukup untuk Kate cuti sebelum dia seharusnya kembali menjalani tugasnya sebagai anggota kerajaan," ujar sumber.

Baca Juga: 50 Inspirasi Gaun Pengantin 2015

Parade yang digelar dalam rangka merayakan ulang tahun Ratu Elizabeth II itu merupakan acara tahunan yang digelar secara besar-besaran. Trooping the Colour itulah nama acara yang diadakan dalam bentuk parade militer sejak 1820 di London tersebut.

Pada 2014 lalu, Kate menghadiri acara tersebut bersama Pangeran William tanpa membawa putranya Pangeran George. Sedangkan setahun sebelumnya, sang putri hadir dengan perutnya yang sudah sangat besar karena kehamilan pertamanya saat itu sudah memasuki trimester ketiga.

Seperti pada 2014, Kate kemungkinan juga tidak akan membawa kedua anaknya saat menghadiri Trooping the Colour. Apalagi anak kedua, Putri Charlotte baru berusia sebulan.

(Eny Kartikawati/Arina Yulistara)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads