Cerita Jamie Aditya yang Rela Mandi Pakai Celana Jeans Sambil Jongkok
Pengalaman pertama memang terkadang sulit dilupakan. Terlebih jika kenangannya dilatarbelakangi cerita yang unik atau sentimentil. Beberapa orang ternyata mempunyai pengalaman pertama tak terlupakan yang berkaitan dengan celana jeans kesayangan.
Salah satunya adalah Jamie Aditya. Menggemari celana denim sejak masih sangat muda, mantan VJ MTV tersebut mengungkapkan cerita unik mengenai cara membuat celana jeans-nya agar jadi pas badan.
"Dulu supaya jeans membentuk badan, gue disuruh bokap mandi pakai celana jeans lalu suruh jongkok. Kayaknya itu gue dikerjain deh," jelas Jamie saat acara peluncuran kampanye Live In Levi's di Annex Building, Wisma Nusantara Complex, JL M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (02/07/2014).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berbeda dengan penyanyi kawakan Ikang Fawzi, rocker yang populer di era '80-an itu tak bisa melupakan kenangan ketika pernah menjadi model celana jeans 25 tahun lalu. Cerita yang dibagi keempat figur publik pria ini berkaitan dengan kampanye yang sedang digalakkan brand denim Levi's, khususnya seri Levi's 501.
Merek legendaris asal Amerika ini tengah mengadakan kompetisi berbagi cerita mengenai pengalaman mengenakan celana jeans Levi's 501. Dalam kampanye terbaru ini, para pengguna setia Levi's 501 diajak untuk mengunggah cerita berkesan tentang jeans mereka ke situs The Iconic Jeans. Pengirim dengan kenangan paling menarik akan berkesempatan mengunjungi kota asal Levi's yakni di San Fransisco, Amerika Serikat. Bagi Anda yang mempunyai kisah tak terlupakan terkait Levi's 501, bisa mulai mengunggah cerita mulai hari ini sampai akhir Agustus 2014.
(ami/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi











































