Review: Dear Me Beauty x KFC, Produk Makeup Bergambar Ayam yang Bikin Lapar
Produk lokal Dear Me Beauty kembali merilis rangkaian produk hasil kolaborasi dengan perusahaan makanan cepat saji, KFC. Sebelumnya Dear Me Beauty x KFC sendiri sudah mengeluarkan 2 buah produk skincare berupa sheet mask dan sunscreen. Kali ini produk lokal tersebut kembali merilis rangkaian produk makeup hasil kolaborasi dengan KFC yang terdiri dari Primer + Foundation Breathable Cushion, Perfect Matte Eyeliner, dan Perfect Eyebrow Contour.
Produk terbaru Dear Me Beauty x KFC itu memiliki desain unik dan lucu yang mengingatkan dengan ayam KFC. Di masing-masing kardus luar produk terdapat logo KFC. Sisi kirinya berwarna merah, sedangkan yang kanan berwarna hitam dengan bertuliskan keterangan dari produk di dalamnya.
Cushionnya diklaim bisa membuat kulit wajah terlihat lebih glowing. Tak hanya itu saja, kandungan dalam cushion tersebut juga diklaim dapat menggantikan peran primer, BB Cushion, dan sunscreen secara sekaligus.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Desain cushionnya pun tak kalah lucu dan menarik dibandingkan kardus luarnya. Cushion Dear Me Beauty x KFC itu didominasi dengan warna merah. Bagian depannya terdapat logo KFC dan gambar ayam goreng. Ketika dibuka, terdapat kaca dan spons aplikator berwarna merah dengan pita putih bertuliskan Dear Me Beauty x KFC.
Dear Me Beauty x KFC Foto: dok. Dear Me Beauty |
Jika kamu berharap cushion tersebut mengeluarkan wangi ayam goreng KFC maka kamu salah. Seperti cushion pada umumnya, cushion tersebut tidak memiliki wangi yang spesial. Cushion hybrid yang merupakan perpaduan antara cushion, primer, dan sunscreen SPF 46 PA+++ itu hadir dalam 5 shade, yaitu Nude Porcelain, Nude Ivory, Nude Beige, Nude Sand, dan Nude Caramel.
Setelah coba digunakan, cushion tersebut cukup mudah dibaurkan. Hasil akhirnya terasa ringan dan bisa membuat wajah terlihat glowing dengan tingkat coverage medium. Jika kamu menginginkan tambahan coverage, maka kamu bisa menambahkan beberapa layer cushion pada wajahmu.
Sedangkan untuk eyeliner dan pensil alisnya tampak lebih simple dengan desain produk berlogo KFC tanpa adanya gambar ayam goreng seperti di produk cushion. Eyelinernya memiliki aplikator dengan ujung yang runcing. Tentunya itu dapat mempermudah pengaplikasian, terutama untuk para pemula yang ingin membuat model wing liner.
Dear Me Beauty x KFC Foto: dok. Dear Me Beauty |
Untuk pensil alisnya sendiri merupakan 3 in 1 yang terdiri dari 2 bagian. Sisi sebelah kanan yang memiliki tutup berwarna hitam merupakan bagian pensil alis yang dapat diaplikasikan dengan cara diputar. Sedangkan sisi sebelah kiri yang memiliki tutup berwarna merah merupakan sikat kecil untuk meratakan pensil alis yang telah digunakan agar terlihat lebih natural. Uniknya bagian bawah sikat alis tersebut bisa diputar dan berisi eyebrow gel untuk membuat alis tampak lebih tebal natural.
Dear Me Beauty x KFC Foto: dok. Dear Me Beauty |
Sama seperti cushionnya, produk eyeliner dan pensil alis Dear Me Beauty x KFC juga tidak memiliki wangi spesial. Jika berminat, untuk cushionnya dibanderol dengan harga sekitar Rp 159 ribu, sedangkan eyeliner dan pensil alisnya dibanderol dengan harga Rp 99 ribu dan Rp 109 ribu.
(vio/vio)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Review: Menjajal Hutan Spa di ONYX Resort Park Ubud
Mencoba Hollywood Silkpeel di Airin, Hasil Glowing Instan Tanpa Downtime
Review: Lip Tint Espoir dengan Tekstur Selembut Whipped Cream
Begini Cara Mengeringkan Rambut Sebelum Pakai Hijab Agar Tidak Mudah Rusak
Review Color Corrector Terbaik: Charlotte Tilbury vs Haquhara, Ini Bedanya
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket












































Dear Me Beauty x KFC Foto: dok. Dear Me Beauty
Dear Me Beauty x KFC Foto: dok. Dear Me Beauty
Dear Me Beauty x KFC Foto: dok. Dear Me Beauty