Review: Mencoba Produk Alis dari Si 'Ratu Alis' Anggie Rassly
Kiki Oktaviani - wolipop
Selasa, 16 Okt 2018 17:30 WIB
Jakarta
-
Anggie Rassly, nama yang sudah tidak asing lagi di industri kecantikan Tanah Air, khususnya yang berhubungan dengan alis. Anggie merupakan ahli alis yang biasa mengerjakan sulam alis. Kini, wanita yang dijuluki ratu alis itu merilis produk alis bertajuk Ultimate Definer.
Ultimate Definer adalah produk two in one yang menggabung pensil alis dan highlighter. Pensil alis dibuat presisi yang memudahkan dalam menggambar dan mengarsir alis. Sisi lainnya adalah highlighter yang berbentuk seperti concealer padat untuk merapikan alis dan menegaskan tulang alis.
Anggie merilis tiga warna alis Dusty Smoke, Dark Cherry dan Dirty Hazel. Wolipop mencoba dua warna yakni Dark Cherry dan Dirty Hazel.
Dark Cherry punya warna yang lebih coklat. Sementara Dirty Hazel menjadi warna yang paling muda di antara ketiga warna tersebut yakni warna abu-abu muda. Untuk pemilihan warna, tergantung preferensi yang kamu suka.
Anggie sudah membuat warna produk alis tersebut sangat universal sehingga semuanya cocok untuk warna kulit wanita Indonesia. Saya sendiri lebih suka menggunakan warna Dirty Hazel karena terlihat lebih soft di wajah saya.
Secara tekstur, pensil alis ini cukup kokoh. Biasanya pensil alis yang terlalu kokoh warnanya akan sulit keluar, namun tidak dengan Ultimate Definer yang mudah saat dipulaskan. Tanpa perlu ditekan, warnanya akan keuar. Begitu juga dengan highlighternya yang lembut dan cukup berfungsi untuk merapikan tatanan alis sehingga tampilannya lebih on-fleek.
Meski begitu cukup disayangkan tidak ada spoolie atau sikatnya. Bagi banyak wanita, mereka lebih nyaman punya pensil alis yang memiliki sikat untuk merapikan alis.
Dalam channel Youtube-nya, pakar alis langganan selebriti itu mengungkapkan bahwa tidak semua orang punya rambut alis. Dengan formula pensil alisnya yang baik dan mudah berbaur rata sehingga tidak lagi membutuhkan sikat.
Ultimate Definer dari Anggie Rassly ini sudah rilis sejak bulan Mei dan bisa didapatkan melalui e-commerce seperti Shopee. Harga Ultimate Definer adalah Rp 149 ribu.
(kik/kik)
Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Pensil alis Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Highlighter Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Ultimate Definer adalah produk two in one yang menggabung pensil alis dan highlighter. Pensil alis dibuat presisi yang memudahkan dalam menggambar dan mengarsir alis. Sisi lainnya adalah highlighter yang berbentuk seperti concealer padat untuk merapikan alis dan menegaskan tulang alis.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dark Cherry (Atas) Dirty Hazel (Bawah) Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Dark Cherry punya warna yang lebih coklat. Sementara Dirty Hazel menjadi warna yang paling muda di antara ketiga warna tersebut yakni warna abu-abu muda. Untuk pemilihan warna, tergantung preferensi yang kamu suka.
Anggie sudah membuat warna produk alis tersebut sangat universal sehingga semuanya cocok untuk warna kulit wanita Indonesia. Saya sendiri lebih suka menggunakan warna Dirty Hazel karena terlihat lebih soft di wajah saya.
Secara tekstur, pensil alis ini cukup kokoh. Biasanya pensil alis yang terlalu kokoh warnanya akan sulit keluar, namun tidak dengan Ultimate Definer yang mudah saat dipulaskan. Tanpa perlu ditekan, warnanya akan keuar. Begitu juga dengan highlighternya yang lembut dan cukup berfungsi untuk merapikan tatanan alis sehingga tampilannya lebih on-fleek.
Dirty Hazel (Kiri) Dark Cherry (Kanan) Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Meski begitu cukup disayangkan tidak ada spoolie atau sikatnya. Bagi banyak wanita, mereka lebih nyaman punya pensil alis yang memiliki sikat untuk merapikan alis.
Dalam channel Youtube-nya, pakar alis langganan selebriti itu mengungkapkan bahwa tidak semua orang punya rambut alis. Dengan formula pensil alisnya yang baik dan mudah berbaur rata sehingga tidak lagi membutuhkan sikat.
Ultimate Definer dari Anggie Rassly ini sudah rilis sejak bulan Mei dan bisa didapatkan melalui e-commerce seperti Shopee. Harga Ultimate Definer adalah Rp 149 ribu.
(kik/kik)
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Review: Menjajal Hutan Spa di ONYX Resort Park Ubud
Mencoba Hollywood Silkpeel di Airin, Hasil Glowing Instan Tanpa Downtime
Review: Lip Tint Espoir dengan Tekstur Selembut Whipped Cream
Begini Cara Mengeringkan Rambut Sebelum Pakai Hijab Agar Tidak Mudah Rusak
Review Color Corrector Terbaik: Charlotte Tilbury vs Haquhara, Ini Bedanya
Most Popular
1
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
2
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
3
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
4
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan
5
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
MOST COMMENTED












































Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop
Pensil alis Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop
Highlighter Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop
Dark Cherry (Atas) Dirty Hazel (Bawah) Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop