Review 3 Lipstik Artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad
Kiki Oktaviani - wolipop
Senin, 23 Apr 2018 14:39 WIB
Jakarta
-
Artis Indonesia kini berlomba-lomba merilis liquid lipstick. Wolipop penasaran mencoba tiga liquid lipstick terbaru milik Jessica Iskandar, Shandy Aulia dan Nana Mirdad.
Ketiga produk lipstik artis ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Inilah review tiga lipstik artis tersebut.
1. Lip Matte Jedar dari Jessica Iskandar
Jessica Iskandar atau yang akrab disapa Jedar merilis lipstik pada 2017 silam. Lipstik matte ini memiliki packaging yang unik. Jika dilihat dari tampilannya seperti lipstik stick, namun lipstik ini sebenarnya liquid lipstick pada umumnya. Packagingnya sekilas mirip dengan lipstik dari brand beauty vlogger ternama Jeffree Star.
Baca Juga: Product Review: 4 Lipstik Cair Lokal Terbaru di Bawah Rp 100 Ribu
Wolipop memilih lipstik dengan shade bernama Pesona, yakni warna kecoklatan sedikit mauve dengan hint keabu-abuan. Warnanya yang mauve, ternyata kurang cocok di kulit saya. Hasilnya jadi terkesan pucat. Jika ingin menggunakan warna ini, ada baiknya jika menggunakan makeup mata dan blush on agar penampilan jadi lebih 'pop'. Untuk tekstur, awalnya terasa creamy, namun setelah kering, menurut saya rasanya sedikit kering dan patchy. Lip Matte Jedar ini seharga Rp 99 ribu.
2. SA Naturel dari Shandy Aulia
Shandy Aulia pun merambah bisnis kecantikan setelah sukses dengan brand fashionnya. Liquid lipstick SA Naturel dari Shandy Aulia ini terdiri dari enam warna. Wolipop memilih shade warna Kiss Me yakni warna merah. Formulanya yang sangat pigmented membuat liquid lipstick ini cukup dipulaskan sekali warnanya sudah menyebar dengan baik. Teksturnya creamy dan lembut sehingga gampang dipulaskan. Di bibir pun tidak terasa kering atau lengket meski lipstik ini adalah matte. Lipstik seharga Rp 120 ribu ini juga transfer-proof.
3. Namir Beauty dari Nana Mirdad
Baca Juga: Product Review: Mencoba Lipstik Terbaru Kylie Jenner Silver Series
Mengikuti jejak artis lainnya yang rilis liquid lipstick, Nana Mirdad pun mencoba peruntungannya. Wolipop memiliki shade Iconish, warna mauve dark yang cukup bold namun masih aman untuk dipakai sehari-hari. Liquid lipstick terbaru ini memiliki perbedaan dari lipstik cair pada umumnya, ada sensasi segar dari mint yang terkandung dari formulanya. Di awal pemakaian, ada rasa sedikit lengket. Sensasi mint-nya juga cukup kuat bagi yang tidak menyukai efek mint di bibir mungkin akan merasa terganggu. Namun setelah satu atau dua menit pemakaian, rasa 'pedas' mint di bibir rasa sudah menghilang. Meski masih terasa cukup berat di bibir. Lipstik dari Namir Beauty tersebut seharga Rp 149 ribu.
(kik/kik)
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Ketiga produk lipstik artis ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Inilah review tiga lipstik artis tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
1. Lip Matte Jedar dari Jessica Iskandar
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Jessica Iskandar atau yang akrab disapa Jedar merilis lipstik pada 2017 silam. Lipstik matte ini memiliki packaging yang unik. Jika dilihat dari tampilannya seperti lipstik stick, namun lipstik ini sebenarnya liquid lipstick pada umumnya. Packagingnya sekilas mirip dengan lipstik dari brand beauty vlogger ternama Jeffree Star.
Baca Juga: Product Review: 4 Lipstik Cair Lokal Terbaru di Bawah Rp 100 Ribu
Wolipop memilih lipstik dengan shade bernama Pesona, yakni warna kecoklatan sedikit mauve dengan hint keabu-abuan. Warnanya yang mauve, ternyata kurang cocok di kulit saya. Hasilnya jadi terkesan pucat. Jika ingin menggunakan warna ini, ada baiknya jika menggunakan makeup mata dan blush on agar penampilan jadi lebih 'pop'. Untuk tekstur, awalnya terasa creamy, namun setelah kering, menurut saya rasanya sedikit kering dan patchy. Lip Matte Jedar ini seharga Rp 99 ribu.
2. SA Naturel dari Shandy Aulia
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Shandy Aulia pun merambah bisnis kecantikan setelah sukses dengan brand fashionnya. Liquid lipstick SA Naturel dari Shandy Aulia ini terdiri dari enam warna. Wolipop memilih shade warna Kiss Me yakni warna merah. Formulanya yang sangat pigmented membuat liquid lipstick ini cukup dipulaskan sekali warnanya sudah menyebar dengan baik. Teksturnya creamy dan lembut sehingga gampang dipulaskan. Di bibir pun tidak terasa kering atau lengket meski lipstik ini adalah matte. Lipstik seharga Rp 120 ribu ini juga transfer-proof.
3. Namir Beauty dari Nana Mirdad
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop |
Baca Juga: Product Review: Mencoba Lipstik Terbaru Kylie Jenner Silver Series
Mengikuti jejak artis lainnya yang rilis liquid lipstick, Nana Mirdad pun mencoba peruntungannya. Wolipop memiliki shade Iconish, warna mauve dark yang cukup bold namun masih aman untuk dipakai sehari-hari. Liquid lipstick terbaru ini memiliki perbedaan dari lipstik cair pada umumnya, ada sensasi segar dari mint yang terkandung dari formulanya. Di awal pemakaian, ada rasa sedikit lengket. Sensasi mint-nya juga cukup kuat bagi yang tidak menyukai efek mint di bibir mungkin akan merasa terganggu. Namun setelah satu atau dua menit pemakaian, rasa 'pedas' mint di bibir rasa sudah menghilang. Meski masih terasa cukup berat di bibir. Lipstik dari Namir Beauty tersebut seharga Rp 149 ribu.
(kik/kik)
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Fashion
Nyaman di Kaki, Wajib Jadi Koleksimu! Cek Review PUMA Bella Classics Sekarang
Hobbies & Activities
4 Pilihan Helm Retro Bogo Stylish, Rekomendasi untuk Pengendara yang Praktis dan Nyaman
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Review: Menjajal Hutan Spa di ONYX Resort Park Ubud
Mencoba Hollywood Silkpeel di Airin, Hasil Glowing Instan Tanpa Downtime
Review: Lip Tint Espoir dengan Tekstur Selembut Whipped Cream
Begini Cara Mengeringkan Rambut Sebelum Pakai Hijab Agar Tidak Mudah Rusak
Review Color Corrector Terbaik: Charlotte Tilbury vs Haquhara, Ini Bedanya
Most Popular
1
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
2
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
3
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
4
Ramalan Zodiak Pisces 2026: Kesempatan Emas Terbuka, Jangan Salah Langkah
5
5 Gaya Ariana Grande Bak Peri di Red Carpet Critics Choice Awards 2026
MOST COMMENTED












































Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop
Review lipstik artis: Jedar, Shandy Aulia & Nana Mirdad Foto: Foto: Kiki Oktaviani/Wolipop