Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Produk Kecantikan Terbaru: Obat Jerawat Punggung Sampai BB Cream Stick

wolipop
Rabu, 27 Mar 2013 14:12 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta -

1. Erha21 Acne Body Spray

Acne Body Spray dari Erha bisa menjadi solusi untuk mengatasi jerawat pada punggung Anda. Produk tersebut memiliki bahan aktif yang dapat mengurangi produksi sebum berlebih serta menghambat kerja bakteri penyebab jerawat. Penggunaan Acne Body Spray terbukti secara klinis me nurunkan tingkat keparahan jerawat pada tubuh dan me ngurangi inflamasi sejak penggunaan pada minggu pertama. Erha21 Acne Body Spray seharga Rp 50 ribu.

2. Parfum Madly Kenzo

Kenzo meluncurkan parfum terbaru 'Madyly Kenzo' dengan campuran bunga-bungaan termasuk mawar, cedar wood dan vanila. Menghasilkan aroma yang manis, hangat dan romantis. Madly Kenzo Rp 520 ribu untuk ukuran 30 ml.

3. Maybelline BB Stick

Maybelline merilis inovasi BB cream terbaru yaitu BB Stick. Beauty balm berbentuk stick ini cocok digunakan untuk iklim Indonesia yang tropis. Teksturnya yang padat, membuat wajah tidak tampak kilap dan tahan lama hingga 12 jam.

4. L'Occitane Almond Beautiful Shape

Campuran almond, Peruvian Liana, Ekstrak Quinoa dan Minyak Saripati Wortel dapat membantu mengurangi selulit dan merampingkan paha serta bokong. Kandungan-kandungan tersebut juga memperlambat timbulnya sel lemak baru. L'Occitane Almond Beautiful Shape seharga Rp 530 ribu.

5. Wink & Kiss False Eyelashes

Kini banyak wanita yang beralih ke bulumata palsu untuk melentikan sekaligus menebalkan bulumata mereka. Wink & Kiss, brand bulumata terbaru merilis konsep unik yaitu triple pack yang teridiri dari tiga jenis bulumata palsu dalam satu kemesan. Dalam satu kemesan, pengguna bisa mendapatkan tiga jenis bulumata yang bisa dipakai untuk kesempatan yang berbeda, untuk sehari-hari, pesta dan acara malam. Terbuat dari 100 persen rambut asli Wink & Kiss False Eyelashes dijual Rp 98 ribu.
(kik/kik)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads