Kisah Mantan Artis Cilik Terkenal yang Kini Jadi Pelayan di Luar Negeri
Banyak artis cilik yang memilih profesi lain ketika mereka tumbuh dewasa. Selain punya minat atau bakat lain yang ingin dikembangkan, kehidupan selebriti yang dikenal dan mendapat atensi menjadi alasan pekerjaan itu dihindari. Seorang mantan aktris remaja bahkan sengaja pindah ke luar negeri untuk menghindari pandangan publik yang sering kali menghakimi.
Adalah Mayuko Fukuda, mantan artis cilik terkenal asal Jepang yang belakangan tidak lagi aktif dalam industri hiburan. Kini wanita 29 tahun tersebut lebih memilih untuk tinggal di Selandia Baru. Meski pernah jadi seorang selebriti, Mayuko tidak segan mengambil pekerjaan yang jauh dari kata glamour dengan menjadi waitress.
Dalam wawancara terbaru, wanita yang sudah tampil di puluhan film tersebut mengungkap keputusannya berhenti sementara jadi artis dan pindah ke luar negeri. Mayuko mengaku sebenarnya senang bekerja sebagai aktris tapi seiring bertambahnya usia, banyak orang menghakimi penampilannya yang berubah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mayuko Fukuda Foto: Dok. Daum |
"Aku mulai akting ketika aku masih muda dan tentu aku merasa senang dan puas tapi aku terus berlari dan akhirnya merasa lelah sebelum usia 20,"
"Ketika itu, kondisi kulitku sedang tidak terlalu bagus dan aku tidak dalam keadaan di mana aku bisa berdiri di depan kamera dengan percaya diri. Ada masanya ketika aku tidak bisa berpikir positif ketika bekerja. Aku memutuskan untuk berhenti karena aku pikir tidak baik kalau aku terus memaksakan diri," ungkapnya dilansir Kbizoom.
Pemain 'L: Change the World' itu sebenarnya belum terpikir untuk benar-benar pensiun. Tapi ia berencana untuk istirahat dari dunia hiburan paling tidak sampai akhir tahun ini. Selama itu, Mayuko memilih untuk menghabiskan waktu di Selandia Baru sebagai pelayanan restoran. Ia pun menyenangi pekerjaan barunya karena tidak banyak tuntutan.
Mayuko Fukuda Foto: Instagram |
"Pekerjaan baruku tidak terlalu berekspektasi banyak dariku, selama aku bisa melakukan bahkan sedikit, mereka akan senang dan aku senang. Itu sesuatu yang kamu tidak bisa rasakan di dunia hiburan,"
Selama jadi waitress di Selandia Baru, Mayuko juga tidak harus selalu peduli dengan penampilan. Dikatakan jika ia sebelumnya kerap 'insecure' karena punya tipe kulit yang sering bermasalah dan dianggap sebagai kekurangan di negaranya.
"Sejak aku kecil, aku selalu punya masalah karena kulitku yang kasar. Tapi para pelanggan asing (orang Selandia Baru) sering mengatakan, 'Kulitmu cantik,' dan 'Kulitmu sempurna,'" ujarnya. "Padahal dari pandangan orang Jepang, aku tidak cantik dan aku selalu takut dengan penilaian orang tapi sekarang aku senang karena emosi-emosi negatif itu sudah hilang," kata Mayuko Fukuda.
(ami/ami)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Cegah Retur Nakal, Penjual Online Pakai Label Unik Mouse Pad-Pakaian Dalam
Daddoa YouTuber KBeauty Meninggal di Usia 29, Pernah Curhat Soal Bullying
Viral Wanita Jadi Operator Ekskavator, Dihias Motif Hello Kitty Biar 'Girlie'
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce













































