Kisah di Balik Dekorasi Anyaman Luna Maya-Maxime Bouttier yang Bikin Terpukau
Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier yang berlangsung di COMO Shambhala Estate, Ubud, Bali, bukan hanya menjadi momen sakral nan romantis. Digelar di alam terbuka, dekorasi pernikahan pasangan aktor-aktris ini juga bisa jadi inspirasi yang memadukan budaya, spiritualitas, dan keindahan alami.
Dirancang oleh Bimo Singgih bersama florist visioner Stupa Caspea, pernikahan ini menjadi perwujudan antara gaya hidup mindful, elegan, dan berakar pada tradisi. Terletak di jantung kawasan hutan tropis Ubud, COMO Shambhala menjadi latar sempurna untuk sebuah pernikahan bernuansa alami, spiritual dan mengakar pada budaya.
Dekorasi pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier, elemen anyaman curi perhatian. Foto: Instagram/@iluminen @bimo_singgih |
Upacara akad nikah dan panggih digelar di area amfiteater terbuka yang menghadap langsung ke perbukitan kelapa. Dekorasi terlihat istimewa berkat elemen daun kelapa yang dianyam dengan tangan, menciptakan instalasi seni yang unik, tampak menyatu dengan alam, tapi di sisi lain juga tetap terasa kontemporer.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dekorasi pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier, elemen anyaman curi perhatian. Foto: Instagram/@iluminen @bimo_singgih |
Mengangkat tema Java-French art nouveau sustainably organic, dekorasi ini adalah simfoni antara Timur dan Barat. Dari sisi budaya, unsur Jawa dan Bali hadir lewat motif batik 'Dodotan' pada lantai altar.
Sementara itu, nuansa Prancis (tanah kelahiran ayah Maxime Bouttier) diselipkan lewat pemilihan kursi Louis French vintage yang romantis, berdampingan dengan Louis Ghost Chair yang transparan dan modern. Gabungan keduanya menciptakan nuansa garden wedding yang timeless tapi tak konvensional.
Konsep yang diusung Bimo Singgih tidak hanya estetik, tetapi juga mindful. Semua elemen dekorasi dirancang sustainable, menggunakan bahan alami yang bisa diurai kembali oleh alam. Seperti daun kelapa dan bunga lokal yang tumbuh di sekitar Ubud, menjadikan pernikahan ini tak sekadar cantik, tapi juga bertanggung jawab terhadap Bumi.
Dekorasi pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier, elemen anyaman curi perhatian. Foto: Instagram/@iluminen @bimo_singgih |
"Dekorasi ini diciptakan untuk mencerminkan latar belakang keluarga, perjalanan cinta, dan spiritualitas Luna dan Maxime," jelas Bimo pada caption video yang diunggahnya di Instagram.
Dekorasi pernikahan Luna dan Maxime membuktikan bahwa pernikahan tidak harus selalu megah atau glamor untuk terasa mewah. Lewat kolaborasi antara keindahan alam, filosofi budaya, dan keanggunan Eropa, pernikahan ini sukses menjadi referensi baru untuk kamu yang ingin garden wedding bertema etnik modern dan eco-friendly.
Saksikan juga video "Menteri Wihaji Iringi Musisi Nyanyi Pakai Drum" di sini:
(hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya














































