Viral Pasangan Artis Tukar Baju di Hari Pernikahan, Suami Pakai Gaun Putih
Tak sedikit selebriti yang berusaha tampil beda di hari spesial mereka. Pasangan Dai Xiang Yu dan Chen Zi Han pun memilih konsep yang unik untuk merayakan hari pernikahan. Keduanya sama-sama mengenakan baju pengantin yang menawan. Tapi mereka memakainya tidak sesuai gender karena itu potretnya jadi viral.
Dai Xiang Yu dan Chen Zi Han adalah pasangan artis asal China yang baru-baru ini merayakan hari jadi pernikahan. Hubungan mereka sebelumnya sering kali jadi sorotan terlebih sang istri, Chen, berusia enam tahun tua. Dai dan Chen sendiri menikah sejak 2016.
Dai Xiang Yu dan Chen Zi Han Foto: Weibo |
Dalam perayaan hari pernikahan mereka yang kedelapan, keduanya memilih untuk mengabadikan momen dengan pemotretan. Untuk mengenang dan menumbuhkan kembali masa-masa awal mereka jadi suami istri, Chen memberi kejutan suaminya dengan mengajaknya ke butik baju pernikahan dan bertukar busana.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dilansir 8days, Chen memutuskan mengulangi momen bahagia mereka tapi kali ini dengan memakai setelan jas dan suaminya diminta untuk mengenakan gaun putih. Dai Xiang Yu pun menyanggupi permintaan itu bahkan mau mengenakan tiara dan veil penutup kepala.
Dai Xiang Yu dan Chen Zi Han Foto: Weibo |
Meski terlihat pasrah dan menikmati waktu, Dai merasa dirinya tidak cantik memakai baju pengantin. "Aku terlihat jelek," ujarnya dalam postingan di Weibo.
Pasangan selebriti itu pun memamerkan foto pernikahan ulang mereka di media sosial yang jadi viral. Banyak orang terkagum dengan sikap keduanya yang masih mesra dan bersenang-senang bahkan setelah delapan tahun menikah. Mereka pun bukan pertama kali melakukan pemotretan yang unik, sebelum Dai dan Chen pernah berfoto dengan konsep badut.
Dai Xiang Yu dan Chen Zi Han Foto: Weibo |
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Viral Verificator
Bukan Mobil Mewah, Viral Pengantin Ini Sunmori Naik Vespa Usai Akad Nikah
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026














































