TikTok Viral Verificator
Pernikahan di Jaktim Viral, Tamu Undangannya Disajikan Mi Instan
Berbagai menu gubukan prasmanan biasanya disajikan untuk para tamu undangan di acara pernikahan. Makanan yang disajikan umumnya memanjakan lidah tamu undangan seperti zuppa soup, dimsum, bakso, kambing guling, aneka sate, dan lainnya.
Namun berbeda dengan acara pernikahan viral ini karena menyajikan mi instan untuk menu gubukan prasmanan. Para tamu undangan bisa menyantap mi instan dengan berbagai varian rasa. Mulai dari ayam bawang, soto, dan juga mi goreng.
Acara pernikahan yang menyediakan mi instan untuk tamunya itu mulai viral berawal dari postingan akun TikTok @villa_srimanganti. Dalam video yang berdurasi 18 detik itu, terlihat susunan mangkuk untuk mi instan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Indomie di rumah❌
Indomie di wedding party✅," tulis keterangan video @villa_srimanganti.
@villa_srimanganti♬ original sound - Venue Wedding Jakarta
Video yang diunggah itu juga memperlihatkan aneka pelengkap untuk makan mi instan yaitu sayuran, bakso, sambal dan kecap. Unggahan tentang acara pernikahan yang menyediakan mi instan tersebut langsung viral dan sudah ditonton lebih dari 1,3 juta Views. Rata-rata warganet malah terinspirasi dengan mengadakan pesta mi instan di acara pernikahan.
"Okelah gua ntar gini juga biar hemat," kata akun @aufa.
"Klau di kampungku bisa jadi omongan tetangga😭," ucap pengguna TikTok @Nanni.
"Kuncinya dibkinin orang pasti enak paraah," ujar akun @Mrs.JJeon.
"Ide bagus tapi tamu harus bersabar karena masak Indomie bermenit²😭🤣..," timpal akun @pemalu98🐣.
"Pecinta mie apalagi indomie fix harus adaaa jd referensi🫶🏻🫶🏻👍🏻," kata akun @Tan.
Konfirmasi Wolipop
Wolipop sudah menghubungi Junhadi Affan atau akrab disapa Adi, yang mengunggah video pernikahan viral karena menyajikan mi instan untuk tamu undangan. Dia merupakan pemilik dari lokasi acara pernikahan, Villa Srimanganti. Dia menceritakan kisah di balik postingannya.
"Ini menu baru untuk food stall yaitu Indomie. Dan sudah diskusi dengan pengantin untuk dibikin kan 100 pack," kata Adi kepada Wolipop.
Acara pernikahan viral yang menyajikan mi instan sebagai salah satu menu pramanan gubukan itu digelar pada 22 Desember 2023 di Villa Srimanganti, Ciracas, Jakarta Timur. Adi menawarkan pilihan gubukan mi instan kepada pengantin.
"Ide ini kita menawarkan kepada pengantin. Mau tidak dicoba Indomie untuk disuguhkan ke tamu karena belum ada dan pengantin setuju," pungkasnya.
(gaf/eny)
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir











































