Pesan Sandiaga Uno untuk Putrinya yang Menikah: Jangan Sampai Dibuat Nangis
Putri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Anneesha Atheera Uno resmi menikah di New York, AS, Minggu (24/9/2023). Putri pertama Sandiaga tersebut dinikahi oleh pria bernama Panji Bagas Dwiprakoso yang digelar secara sederhana di masjid tertua di New York, Masjid Al-Hikmah.
Dalam momen tersebut, Sandiaga Uno memberikan pesan untuk menantunya agar selalu menjaga Atheera dengan baik. Dengan suara bergetar, Sandi pun menyampaikan agar Panji jangan membuat Atheera menangis.
"Panji, titip kakak. Jangan sampai dibuat menangis karena ini anak saya sama Nur sangat saya cintai dan saya titip," ucap Sandi terharu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Semoga kamu menjadi rumahnya dan imamnya. Insya Allah we welcome you anytime if you wanna visit us," tambahnya.
Sambil bercanda, Sandiaga pun mengancam jika tidak dikunjungi, dia yang akan datang ke Amerika Serikat.
Atheera dan Panji saat ini berkarier di Amerika Serikat. Anak pertama Sandiaga Uno itu bekerja di di lembaga penelitian bioteknologi MassBioEd Foundation di Massa Massachusetts dengan jabatan Manager of Courses and Industry Partnership.
Sementara itu menantu Sandiaga Uno, Panji Bagas Dwiprakoso berkarier sebagai tenaga profesional bidang analitik dan teknologi di salah satu perusahaan di Amerika Serikat. Panji merupakan lulusan Northumbria University dengan jurusan Manajemen Bisnis Internasional.
Dalam pernikahan tersebut, Atheera dan Panji tampil dengan busana tradisional bernuansa biru. Atheera tampil mengenakan kebaya dan hiasan kepala menjuntai khas adat Betawi.
Sang suami mengenakan beskap biru yang dipermanis dengan sulaman. Sentuhan semakin Indonesia dengan pemakaian kain batik yang melapisi celananya.
(kik/kik)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras











































