Terjebak 2 Jam di Lift, Pengantin Baru Ini Melewatkan Pesta Pernikahan Sendiri
Pasangan pengantin baru ini terpaksa melewatkan resepsi pernikahannya sendiri. Pasalnya, keduanya terjebak di dalam lift saat akan ke ruang pesta.
Panav dan Victoria Jha, nama pasangan tersebut, hendak menuju venue resepsi pernikahan mereka yang terletak di lantai 16 Hotel Bohemian di Charlotte, Carolina Utara, AS. Namun belum sampai ke tempat acara lift yang mereka naiki tiba-tiba macet.
Panav dan Victoria yang berada di dalam lift bersama seorang kerabat dan tiga tamu undangan awalnya tidak panik, sebab mereka mengira kerusakan teknisnya hanya sebentar. Beberapa menit berlalu, lift belum juga menyala, lalu dari menit berganti ke jam hingga membuat mereka panik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Panav dan Victoria Jha, pasangan pengantin yang terjebak di dalam lift. Foto: Dok. Charlotte Fire Department |
"Kami baru naik mungkin setinggi lima kaki, kemudian boom, pintunya seperti macet. Lalu pintu terbuka, tapi yang ada di depan saya hanya dinding, jadi saya pikir ini tidak normal," cerita Panav, seperti dikutip dari Mirror.
Pasangan asal India ini terjebak di dalam lift selama dua jam sebelum pemadam kebakaran datang. Mereka pun diangkat menggunakan harness satu per satu.
Panav, Victoria dan empat orang lainnya akhirnya berhasil keluar dari lift. Namun pesta pernikahan mereka sudah selesai.
Panav dan Victoria Jha, pasangan pengantin yang terjebak di dalam lift. Foto: Dok. Charlotte Fire Department |
Victoria mengaku tetap bersyukur meskipun ketinggalan momen perayaan pernikahannya sendiri. Sebab dia terjebak tak sendirian, melainkan bersama suaminya.
"Untungnya kami berdua terjebak bersama. Setidaknya yang ada di pesta bukan salah satu dari kami," tuturnya.
Satu hal yang disesali Victoria dari insiden ini. Dia tak sempat menyapa dan mengucapkan terima kasih kepada para tamu yang datang ke pestanya.
"Kami tidak bisa merayakan atau cipika-cipiki atau selamat tinggal. Dan itulah yang disayangkan. Begitulah bagaimana malam pernikahan harus berakhir," pungkasnya.
(hst/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
7 Potret Teagan Croft, Pemeran Rapunzel di Live-action 'Tangled'
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan













































