Psikolog Ungkap Penyebab Suami Bisa Selingkuh dengan Pengasuh Anak
Mawar AFI mendadak jadi perbincangan warganet karena mengungkap fakta pengasuh anaknya menikah dengan mantan suaminya tidak lama setelah mereka bercerai. Melalui akun Instagram Storynya @mysamawar, Mawar juga memunculkan dugaan sang mantan suami selingkuh dengan pengasuh anak mereka.
Suami Mawar, Steno Ricardo sudah membantah dugaan perselingkuhan dengan pengasuh anak tersebut. Namun tetap saja netizen menganggap perselingkuhan itu terjadi sebab Steno menikahi eks pengasuh anaknya, satu bulan setelah resmi cerai dari Mawar.
Kasus suami Mawar yang menikahi pengasuh anak ini pun membuat heboh ibu-ibu. Tidak sedikit ibu-ibu jadi takut mempekerjakan pengasuh anak berusia muda dan cantik. Apa sebenarnya yang membuat seorang pria kepincut wanita lain, khususnya pengasuh anak mereka sendiri?
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Psikolog Klinis Dewasa, Alfath Hanifah Megawati, M.Psi. atau disapa Ega, mengatakan perselingkuhan bisa terjadi karena adanya akses kedekatan.
"Jadinya mungkin bisa terjadi karena itu adalah akses terdekat. Tapi ingat, bukan berati selalu akan terjadi perselingkuhan itu (majikan dan pengasuh). Tentu saja tidak ada yang selalu pasti di masa depan," kata Ega kepada Wolipop lewat pesan suara, Rabu (23/2/2022).
Ketika pasangan selingkuh dan memutuskan menikahi selingkuhannya, pastinya akan menyebabkan ketidaknyamanan pada diri mantan istri dan anak-anak. Apalagi jika yang dinikahinya itu adalah orang yang kamu kenal. Semakin kamu mengenal orang tersebut, sebenarnya intensitas perasaan tidak nyaman itu bisa semakin besar.
"Jadi, ini bukan hal yang mudah untuk dihadapi. Sangat mungkin mix feeling yang negatif terjadi seperti marah, duka, sedih, keinginan menyalahkan diri sendiri, orang lain, pihak ketiga, situasi dan akhirnya berujung pada ketidak percayaan terhadap diri sendiri, perasaan frustuasi, tidak nyaman, kecemasan, stres pun meningkat," ujar Ega.
Perasaan frustasi dan tidak nyaman ini bisa menghabiskan energi kamu yang seharusnya dapat digunakan untuk melakukan kegiatan rutin. Kenikmatan kamu untuk menjalani kegiatan sebelumnya bisa menurun.
"Sebelum kamu menghadapi masalah secara eksternal, kamu perlu dulu mengatasi masalah yang terjadi dalam internal diri kamu sendiri. Bagaimana kamu harus membuat diri kamu nyaman saat berada di dalam situasi seperti ini. Fokus pada diri sendiri," terangnya.
Walapun tidak nafsu makan dan akan terus menangis, Ega menyarankan batasi akses kamu dengan mantan dan sang selingkuhan. Lalu dekatkan diri kamu dengan support system atau orang terdekat saja. Jangan membuka akses terlalu besar menceritakan masalah kamu (di media sosial). Karena akan berujung pada menyakiti diri kamu lebih dalam.
Ketika kamu memaparkan ketidakadilan yang kamu rasakan di ranah umum, maka akan semakin banyak orang yang tahu, akan semakin banyak opini yang mungkin berbasis pada diri mereka sendiri bukan kamu yang sebagai korban.
"So, itu akan menjadi boomerang untuk diri kita sendiri. Keluarga besar juga semakin tahu dan akan melebar. Hati-hati terhadap emosi kamu yang sedang tidak nyaman. Sebaiknya fokus menenangkan diri kamu untuk menyelesaikannya," tegasnya.
(gaf/eny)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Viral Verificator
Viral Souvenir Pernikahan Tak Biasa, Tamu Bebas Merangkai Bunga Sendiri
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce











































