Gelar Pernikahan Metaverse, Begini Penampilan Pengantin dalam Wujud Avatar
Karena pandemi Corona, banyak pasangan terpaksa mengubah rencana pernikahan mereka. Sepasang pengantin dari India pun beralih ke metaverse untuk bisa mengundang semua tamunya. Dikatakan menjadi yang pertama di dunia, pernikahan metaverse tersebut belum lama ini digelar. Bagaimana penampilan pengantin dan tamunya yang dihadirkan dalam wujud avatar?
Pasangan Dinesh Sivakumar Padmavathi dan Janaganandhini Ramaswamy telah menyelenggarakan pernikahan metaverse mereka pada 5 Februari lalu. Seperti yang direncanakan, mereka mengundang lebih dari 3.000 undangan dalam ruang digital yang terinspirasi Hogwarts. Dihadirkan pula sosok mendiang orang tua Janaganandhini sebagai tamu spesial.
Pasangan pertama yang gelar pernikahan metaverse Foto: Dok. TardiVerse via CNN |
Dinesh mengaku terinspirasi mengadakan pernikahan metaverse setelah menonton sebuah video dari YouTube. Pria 25 tahun itu berpikir metaverse cocok untuk pernikahannya karena jadi bisa mengundang banyak orang sekaligus memberi hadiah kepada pengantinnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Karena pandemi, resepsi fisik dan nyata tidak mungkin diadakan dengan banyak orang menghadiri jadi kami memutuskan untuk membuatnya dalam metaverse," kata Sivakumar kepada CNN.
"Ayah mertuaku meninggal April tahun lalu. Jadi aku menciptakan sebuah avatar 3D yang mirip dengannya dan dia bisa memberkatiku dan tunanganku. Itu sesuatu yang bisa kami lakukan di metaverse," lanjutnya.
Pasangan pertama yang gelar pernikahan metaverse Foto: Dok. TardiVerse via CNN |
Untuk hari pernikahannya, pasangan tersebut memilih tema 'Potterheads' ala Harry Potter. Dinesh dan Janaganandhini menghadirkan diri mereka dan para tamu dalam wujud karakter 3D begitu juga ribuan undangan. Calon mempelai pria yang memang seorang pegiat kriptokurensi tersebut juga meminta bantuan TardiVerse untuk membuatnya wujud avatar ayah mertuanya.
Dalam ruang metaverse yang mereka hadirkan selama satu jam, pengantin baru dan tamu-tamu bisa mengeksplor istana yang menjadi 'tempat' resepsi. Tak hanya itu, mereka juga dapat memilih penampilan avatar masing-masing.
Dalam video yang diunggah para tamu dan pengantin bisa saling berinteraksi lewat avatar. Mereka dapat bersalaman dan menyapa, sesuatu yang tidak dapat dilakukan di pernikahan fisik saat pandemi.
Pernikahan resmi mereka sendiri dikatakan digelar secara fisik tapi hanya dihadiri keluarga dan teman-teman terdekat. Setelahnya, mereka baru beralih ke internet untuk menggelar pesta metaverse.
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Viral Verificator
Bukan Mobil Mewah, Viral Pengantin Ini Sunmori Naik Vespa Usai Akad Nikah
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
Tragis, Ibu Tega Racuni Anak Sendiri Usai Perselingkuhannya Terungkap
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady












































Pasangan pertama yang gelar pernikahan metaverse Foto: Dok. TardiVerse via CNN
Pasangan pertama yang gelar pernikahan metaverse Foto: Dok. TardiVerse via CNN